Lantas seperti apa gelar sarjana yang akan Anda raih ketika menyelesaikan studi di fakultas ini? Dekan FITK, Weka Widayati mengatakan, gelar sarjana yang diraih mahasiswa adalah berdasarkan prodi m
Lantas seperti apa gelar sarjana yang akan Anda raih ketika menyelesaikan studi di fakultas ini? Dekan FITK, Weka Widayati mengatakan, gelar sarjana yang diraih mahasiswa adalah berdasarkan prodi masing-masing dan bukan berdasarkan fakultas. Karena itu lulusan tiga prodi teknik di kampus ini yaitu teknik geofisika, teknik geologi dan teknik pertambangan akan bergelar Sarjana Teknik (ST). Sedangkan lulusan prodi geografi akan bergelar Sarjana Sains (S.Si).
“Ini yang belum dipahami banyak orang, gelar sarjana itu berdasarkan program studi bukan berdasarkan fakultas. Selama ini masih banyak orang yang beranggapan bahwa gelar sarjana itu ditentukan oleh fakultas,” kata Weka Widayati kepada zonasultra.id di UHO, Selasa (27/1/2015).
Selain memiliki empat prodi, ke depan kata Weka, pihaknya akan menambah dua konsentrasi yaitu penginderaan jauh dan perencanaan wilayah.
“Saat ini kita juga lagi menyusun borang akreditasi. Sekitar Maret atau April sudah akan dilakukan visitasi,” ujar Weka.
Jumlah mahasiswa yang berada di bawah naungan FITK saat ini ada sekitar 700-an. Dalam melaksanakan proses perkuliahan ada tiga lokasi yang digunakan yaitu sejumlah ruangan kelas di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA), gedung kuliah umum (eks gedung kedokteran) dan kampus Andonuhu (eks Fakultas Hukum lama). Gedung FTIK rencananya akan dibangun di samping gedung administrasi UHO (gedung kuning). (Jumriati)