Inilah Hasil Lengkap Kejurnas Motoprix dan Videi Cup II

Inilah Hasil Lengkap Kejurnas Motoprix dan Videi Cup II
KEJURNAS MOTOPRIX - Pembalap tuan rumah Sulawesi Tenggara berhasil menguasai Kejurnas Motoprix Seri II region V dan Videi Cup II. Ini terbukti dengan berhasilmya Handy Tuahatu menjadi juara umum dan berhak meraih satu unit sepeda motor, Minggu (16/4/2017). (M Rasman Saputra/ZONASULTRA.COM)
Inilah Hasil Lengkap Kejurnas Motoprix dan Videi Cup II
KEJURNAS MOTOPRIX – Pembalap tuan rumah Sulawesi Tenggara berhasil menguasai Kejurnas Motoprix Seri II region V dan Videi Cup II. Ini terbukti dengan berhasilmya Handy Tuahatu menjadi juara umum dan berhak meraih satu unit sepeda motor, Minggu (16/4/2017). (M Rasman Saputra/ZONASULTRA.COM)

 

ZONASULTRA.COM,KENDARI – Pembalap tuan rumah, Sulawesi Tenggara (Sultra) berjaya dibandingkan dengan pembalap dari daerah lain di Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Motoprix Seri II region V dan Videi Cup II, Minggu (16/4/2017) di sirkuit eks MTQ Kendari.

Ini ditunjukkan oleh tiga pembalap Sultra, Handy Tuahatu, Tedi Tuahatu dan Yudi Prayogo berhasil menjadi yang terbaik di kelasnya.

Dimulai dari kelas bergengsi MP1 yang selama ini senantiasa dikuasai oleh pembalap asal Sulawesi Selatan. Tetapi untuk perhelatan kali ini tidak berlaku, pembalap andalan tuan rumah, Handy Tuahatu berhasil menguasai kelas ini.

Menariknya lagi, podium kedua di kelas ini ditempati oleh kakak kandung Handy Tuahatu yakni Tedi Tuahatu. Sementara pembalap Sulawesi selatan, Ikhsan Lala harus puas di posisi ketiga.

Kejayaan pembalap Sultra kembali berlanjut di kelas MP4. Kali ini pembalap asal Kota Baubau Yudi Prayogo berhasil menjadi yang tercepat.

Selain Yudi Prayogo pembalap Sultra lainnya Ryan Antoni berhasil finish di posisi ketiga. Sementara posisi kedua di kelas ini ditempati, Maulana Ibrahim (Sulawesi Selatan).

(Baca Juga : Handy Tuahatu Berjaya di Kejurnas Motoprix)

Dirut PT Videi, Jafar Siddik Siregar mengatakan, kejurnas Motoprix ini merupakan iven kedua yang dilaksanakan oleh perusahaan yang dipimpinnya.

Untuk itu, ia menegaskan, pihaknya akan senantiasa mendukung seluruh kegiatan otomotif yang dilaksanakan oleh Pengprov Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sultra.

“Ajang ini akan menjadi kalender tahunan dari kami PT asuransi Videi. Ini kami lakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap pembinaan olahraga otomotif di Sultra,”jelasnya, di sirkuit eks MTQ Kendari, Minggu (16/4/2017).

Berikut Hasil Lengkap Kejurnas Motoprix Seri II dan Videi Cup II

Kelas MP1
1. Handy Tuahatu (Sultra)
2. Tedi Tuahatu (Sultra)
3. Ikhsan Lala (Sulsel)

Kelas MP2
1. Fahri Sandi (Sulsel)
2. Handy Tuahatu (Sultra)
3. Ikhsan Lala (Sulsel)

MP3
1. Maulana Ibrahim (Sulsel)
2. Fadhil Muhammad (Sulsel)
3. Indra Aditya (Sulteng)

MP4
1. Yudi Prayogo (Sultra)
2. Maulana Ibrahim (Sulsel)
3. Ryan Antoni (Sultra)

MP5
1. Maulana Ibrahim (Sulsel)
2. Jihan AR (Sulsel)
3. M Faisal (Sulsel)

MP6
1. Rahmat Chairul Tahir (Sulsel)
2. Didink Guswandi (Sulsel)
3. Maulana Ibrahim (Sulsel). (B)

 

Reporter : M Rasman Saputra
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini