Jalin Silahturahmi, Kapolres Kolaka Buka Turnamen Volly Ball di Ladongi

Jalin Silahturahmi, Kapolres Kolaka Buka Turnamen Volly Ball di Ladongi
TURNAMEN - Kapolres Kolaka, AKBP Bambang Satriawan membuka turnamen volly ball cup I, Sabtu (8/2/2019), di lapangan volly kantor Polisi Sektor (Polsek). Pada kesempatan itu, Kapolres Kolaka memberi bantuan berupa bola dan net. Bantuan diterima Camat Ladongi, Saeho. (Samrul/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, TIRAWUTA – Berbagai upaya dilakukan pihak kepolisian dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di suatu wilayah.

Salah satu pendekatan guna menjalin silaturrahmi itu dengan olahraga, seperti yang dilakukan polres Kolaka hari ini, Sabtu (9/2/2019) dengan menggelar Turnamen Volly Ball Cup di lapangan Volly kantor polisi sektor (Polsek) Ladongim

Kegiatan ini dibuka langsung Kapolres Kolaka AKBP Bambang Satriawan, yang turut dihadiri Wakapolres Kolaka, Kasat Reskrim, Camat Ladongi, Camat Poli-polia, Kepala Desa (Kades) Tokai, Kades Pangi-pangi, Kades Polemaju Jaya, Kades Pundokulo, Lurah dan desa se-Kecamatan Ladongi.

Bambang Satriawan dalam sambutannya mengatakan, turnamen Kapolres Cup I 2019 merupakan ajang pertandingan dalam membangun hubungan silahturahmi antara masyarakat dan polisi. Selain itu, sebagai sarana membangun dan mempertahankan ketertiban dan keamanan khususnya di wilayah hukum Polsek Ladongi.

“Masyarakat harus bergandengan tangan membantu tugas polisi. Semoga dengan adanya turnamen Kalolres cup I ini bisa saling semakin mempererat hubungan silahturahmi antara masyarakat dan polisi,”katanya.

Selama bertanding, Bambang juga mengharapkan kepada para pemain agar menjunjung semangat sportifitas serta fear selama pertandingan berjalan.

“Semoga pertandingan ini bisa bermanfaat bagi masyarakat yang ada di wilayah hukum Polsek Ladongi. Lapangan ini bisa dipergunakan masyarakat. Siapa pun dia silahkan gunakan lapangan ini untuk bermain volly, “ucapnya.

Bambang juga menghaturkan ucapan terimakasih kasih pada masyarakat yang telah membantu membuat lapangan volly ball.

Ketua panitia pelaksana dalam hal ini Kapolsek Ladongi, Ipda Jamaluddin menguraikan, lapangan yang digunakan untuk turnamen volly ball Kapolres Kolaka cup I adalah hasil kerjasama atau partisipasi masyarakat di wilayah hukum Polsek Ladongi.

Usai membuka turnamen, Kapolres Kolaka memberikan bantuan berupa bola dan net. Bantuan diterima langsung camat Ladongi, Saeho. Pertandingan ekspedisi juga langsung dimulai antara tim pemain Polres Kolaka versus tim polsek Ladongi. (b)

 


Kontributor : Samrul
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini