ZONASULTRA.COM, KENDARI – Pengamanan di Loby Utama Hotel Grand Claro Kendari mulai diperketat sebelum kedatangan Presiden RI Joko Widodo, Jumat (1/3/2019) sore nanti sekitar pukul 18.00 WITA.
Pantauan wartawan zonasultra sekitar pukul 13.40 WITA di Hotel Claro Kendari, seluruh pengunjung hotel yang akan masuk diperiksa terlebih dahulu oleh tim pengaman dari Staf Kpresidenan atau Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres).
(Baca Juga : Dijadwalkan ke Sultra, Ini Agenda Presiden Jokowi)
Pemeriksaan dilakukan dengan menggunakan Hand Held Metal Detector dan Walk-Through Metal Detector. Hal ini dilakukan agar seluruh pengunjung yang masuk ke dalam hotel itu steril dari benda berbahaya, sehingga keamanan hotel dapat terjaga dengan baik.
Public Relation Grand Claro Kendari Ricis mengatakan, pemeriksaan keamanan ini tentu bagian dari persiapan pihaknya guna menyambut kedatangan Presiden Jokowi di Kendari.
“Yang periksa staff Kepresidenan mas, semua akses masuk harus diperiksa dulu apa alat pemeriksaan, tamu hotel juga tetap kita periksa demi keamanan hotel,” katanya.
(Baca Juga : Sambut Jokowi, Hotel Claro Kendari Kerja Bareng Staf Kepresidenan)
Selain itu, halaman parkir depan hotel juga telah disterilkan. Telihat aparat keamanan dari Kodim 1412 Kolaka dan Korem 143 Haluoleo Kendari dan petugas kepolisian juga sudah diturunkan di hotel tempat bermalamnya Presiden ke 7 Indonesia itu.
Kemudian, rencananya jam 15.00 WITA atau 5 jam sebelum kedatangan Presiden RI area hotel harus sudah disterilkan dan tidak ada tamu yang boleh masuk. (a)
Reporter : Ilham Surahmin
Editor : Kiki