ZONASULTRA.COM, KENDARI – Menjelang kongres nasional ke V Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) di Bali yang akan digelar 8 Agustus 2019 mendatang, Dewan Pengurus Daerah (DPD) PDIP Sulawesi Tenggara (Sultra) menyatakan diri mendukung Megawati Soekarno Putri kembali memimpin partai untuk lima tahun ke depan.
Ketua DPD PDIP Sultra Abu Hasan mengungkapkan, dukungan kepada Putri Presiden pertama Indonesia tersebut merupakan aspirasi dari seluruh Dewan Pengurus Cabang (DPC) di Bumi Anoa ini. 17 DPC ini juga telah siap mengikuti kongres di Bali nanti untuk memastikan dukungan itu.
“Kita masih membutuhkan figur ibu Megawati untuk memimpin partai ini periode 2019-2024 ke depan,” cetus Abu Hasan ditemui usai menggelar rapat di Kantor DPD PDIP Sultra, Sabtu (3/8/2019). sore.
Menurut Bupati Buton Utara (Butur) ini, partai berlogo kepala banteng ini merupakan partai besar, sehingga diperlukan figur besar seperti Megawati yang mempunyai marwah kepartaian yang sangat besar pula. Hal inilah yang mendorong sikap PDIP Sultra tetap mendukung Megawati.
(Baca Juga : Gantikan Hugua, Abu Hasan Nahkodai PDIP Sultra)
Abu Hasan menegaskan, belum saatnya PDIP mengganti Megawati sebagai ketua umum dengan melakukan regenerasi. Kendati demikian, kata dia, regenerasi tetap terjadi dan terus berlangsung di dalam tubuh partai mulai dari DPP, DPD, DPC, Pengurus Anak Cabang (PAC) hingga pengurus ranting.
Karenanya, tambah Abu Hasan, regenerasi berlangsung dengan melakukan penyegaran, pembaharuan dan berinovasi di dalam struktur partai. Hal ini diterapkan dengan merekrut generasi muda yang mampu menjadi kader-kader yang potensial
“Regenerasi tidak bisa diterjemahkan dengan pergantian ketua umum. Karena, regenerasi itu dimensi dan cakupan yang sangat luas. Regenerasi lambat namun pasti, bukan hanya pengurus tapi di pucuk pimpinan pada saatnya yang tepat,” tegasnya. (a)