Jumlah Angkatan Kerja di Sultra Menurun

Kepala BPS Sultra Atqo Mardiyanto
Atqo Mardiyanto

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) mencatat jumlah angkatan kerja pada Agustus 2017 sebanyak 1.200.605 orang.

Kepala BPS Sultra Atqo Mardiyanto
Atqo Mardiyanto

Kepala BPS Sultra Atqo Mardiyanto mengatakan, jumlah tersebut berkurang sekitar 53.019 orang (4,23 persen) dibanding Agustus 2016. Dan jumlah tersebut juga berkurang 60.803 orang (4,82) persen dibanding Februari 2017.

Seiring dengan hal itu, juga terjadi penurunan tingkat partisipasi angkatan kerja (TPAK). Penurunan TPAK itu telah memberikan indikasi adanya penurunan potensi ekonomi dari sisi pasokan tenaga kerja.

Dia mengungkapkan penduduk bekerja di Sultra pada Agustus 2017 sebanyak 1.160.974 orang, mengalami pengurangan sebanyak 58.574 orang dibanding Agustus 2017. Serta berkurang 60.910 orang dibanding Februari 2017.

“Tingkat pengangguran terbuka (TPT) Agustus 2017 sebesar 3,30 persen, naik 0,58 poin dibanding Agustus 2016 dan naik 0,16 poin dibanding Februari 2017,” ungkap Atqo saat rilis resmi di Kantor BPS, Senin (6/11/2018).

Menurutnya, pada Agustus 2017 sebesar 63,71 persen penduduk bekerja pada kegiatan informal. Sedangkan presentase pekerja informal turun 4,82 persen poin dibanding Agustus 2016.

Kuran waktu setahun terakhir, sektor-sektor yang mengalami peningkatan persentase penduduk yang bekerja adalah sektor jasa kemasyarakatan, sektor industri, sektor lembaga keuangan, serta sektor listrik gas dan air minum.

Selain itu, terdapat 36,44 persen penduduk tidak bekerja penuh waktu atau jam kerjanya kurang dari 35 jam seminggu mencapai 10,76 persen, setengah penganggur dan 25,68 persen pekerja paruh waktu. (B)

 

Reporter : Sitti Nurmalasari
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini