Kader Hanura Harus Maju di Pilwali


Wakil Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC ) Partai Hanura Kota Kendari Yasin Idrus mengungkapkan  saat ini partainya memang hanya memiliki dua kursi di DPRD  Kota Kendari dan harus melakukan koalisi dengan partai lain untuk mengusung calon walikota. Akan tetapi dengan upaya komunikasi politik yang akan dilakukan diyakininya akan mewujudkan keinginan partai tersebut

“Memang saat ini kami belum melakukan komunikasi politik dengan partai lain, tetapi hal ini akan kami
lakukan jelang Pilwali nantinya,”jelas Yasin Idrus saat ditemui  di ruang kerjanya, Selasa (10/2/2015).

Untuk menentukan kader yang akan diusung tambahnya,  Partai Hanura akan melakukan survey terlebih dahulu terhadap kadernya. Memiliki kapabilitas yang baik akan menjadi prioritas untuk penentuan dukungan calon walikota tersebut. (**Rasman)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini