Kapal Cepat MV Wakatobi Sentosa Gratiskan Pengangkutan Jenazah

922
Kapal Cepat MV Wakatobi Sentosa Gratiskan Pengangkutan Jenazah
PEMULANGAN JENAZAH - Bersama para buruh kapal di pelabuhan Pangulubelo Mandati, crew MV Wakatobi Sentosa menurunkan jenazah salah satu warga dari kapal ke Ambulans. (Nova Ely Surya/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, WANGI-WANGI – Kapal Motor Vessel (MV) Wakatobi Sentosa menggratiskan pengangkutan jenazah.

Selain menggratiskan pengangkutan jenazah, kapal cepat rute Wanci-Pasar Wajo (Buton) dan Pasar Wajo-Wanci itu juga menggratiskan pengangkutan orang sakit.

Hal itu dilakukan sebagai wujud kepedulian dan komitmen pihak kapal dengan Bupati Wakatobi Haliana dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Wakatobi.

Pihak MV Wakatobi Sentosa Hasan Panjang mengatakan, hal itu bentuk pengabdian sekaligus untuk meringankan beban masyarakat Wakatobi. Juga sebagai dukungan bagi daerah di bidang pelayanan publik.

“Komitmen kami akan selalu memberikan kemudahan bagi masyarakat Wakatobi baik itu yang sakit maupun berduka. Termasuk membantu dan memberikan fasilitas sesuai kemampuan kami,” ujarnya di Wangiwangi, Minggu, (10/10/2021).

Sebelumnya, Bupati Wakatobi Haliana menyampaikan kepada kru dan operator kapal untuk beroperasi di Wakatobi tapi dengan catatan. Bahwa kebutuhan masyarakat yang sangat penting seperti kedukaan atau orang sakit untuk bisa dipermudah.

“Di kata dipermudah itu mungkin sifatnya murah, alhamdulillah kalau sampai digratiskan. Jadi kita hanya meminta kepada teman-teman operator kapal supaya yang beratribut sentosa ini harus punya misi sosial bagi masyarakat Wakatobi,” ujarnya saat ditemui dirumah jabatan (rujab) nya baru-baru ini. (B)


Kontributor : Nova Ely Surya
Editor: Ilham Surahmin

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini