Keluarga Tjahjo Kumolo Sembuh dari Covid-19

Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri)
Tjahjo Kumolo

ZONASULTRA.COM, JAKARTA – Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN RB) Tjahjo Kumolo mengucapkan rasa syukur atas kesembuhan anggota keluarga yang positif Covid-19. Tjahjo menuturkan bahwa sopir, staff perempuan serta putranya telah dinyatakan negatif Covid-19 setelah melakukan isolasi diri selama 17 hari dan dua kali pemeriksaan.

“Saya menyampaikan terima kasih yang tidak terhingga Menteri Kesehatan, dokter dan perawat RSPAD atas segala perhatiannya sehingga sopir saya, staf dan anak menantu telah dinyatakan negatif dari Covid-19,” kata Tjahjo Kumolo pada Selsa (7/4/2020).

Tjahjo mengucapkan terima kasih atas perhatian dan doa, serta kesiapsiagaannya dalam menginformasikan langsung pada saat hasilnya positif. Pihaknya segera melakukan isolasi diri dan melakukan penyemprotan disinfektan di rumah.

(Baca Juga : Keluarganya Kena Corona, Ini Penjelasan Menteri PAN-RB)

Setelah mengisolasi diri selama 17 hari dan pemeriksaan 2 kali di RSPAD dan dari Puskesmas yang datang melakukan pengecekan ke rumah isolasi. Menurut mantan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) ini kunci kesembuhan Covid-19 adalah disiplin.

“Setelah pemeriksaan pertama dinyatakan positif dan dokter RSPAD meminta untuk isolasi diri minimal 14 hari. Kuncinya disiplin keras dalam isolasi diri sendiri, cukup tidur, minum vitamin dan yakin virus corona dapat disembuhkan,” pungkasnya. (a)

 


Reporter: Rizki Arifiani
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini