La Ode Ida, Asrun, dan Hugua Bakal Jadi Pembicara dalam Rakorwil PKS

PKS : Semoga Rusman Emba Bisa Tancap Gas Membangun Muna
Sulkhoni

ZONASULTRA.COM, KENDARI – PKS Sulawesi Tenggara (Sultra) akan menggelar rapat koordinasi wilayah (rakorwil) yang akan berlangsung dari 25 sampai 26 Maret 2017. Salah satu kegiatannya adalah leadership talk bertema “mengagas keunggulan dan masa depan pembangunan Sultra”.

Tiga figur yang terwacana maju dalam pemilihan Gubernur Sultra 2018 dijadwalkan hadir dalam leadership talk yang akan berlangsung 26 Maret 2017. Masing-masing akan menjadi pembicara dengan materi yang berbeda.

PKS : Semoga Rusman Emba Bisa Tancap Gas Membangun Muna
Sulkhoni

Ketua PKS Sultra Sulkhoni mengatakan, Walikota Kendari Asrun akan membawakan materi tentang infrastruktur, mantan Bupati Wakatobi Hugua tentang pariwisata dan kemaritiman. Sedangkan La Ode Ida akan berbicara tentang pelayanan publik.

“Sebenarnya ada tokoh-tokoh lain yang juga kita undang, tapi dari sekian banyak hanya 3 orang ini yang bersedia. Seperti La Ode Syarif kita juga ingin mengundangnya namun kami tidak memiliki akses. Mungkin yang lain akan kita undang dalam momen yang berbeda,” ujar Sulkhoni melalui telepon selulernya, Jumat (24/3/2017) malam.

Ketiga tokoh tersebut dianggap memiliki kedekatan dalam hal visi misi pembangunan. Hugua meskipun secara partai berbeda dan PKS belum pernah koalisi, namun visi misi pembangunan Hugua selama memimpin Wakatobi sejalan dengan PKS.

Lanjut Sulkhoni, PKS telah lama menjalin komunikasi dengan La Ode Ida selama dua kali pemilu namun selalu tak ada titik temu. Sementara Asrun, terlepas dari kontroversi dinasti dan perseteruannya dengan Gubernur, PKS menilai Asrun berhasil membangun infrastruktur kota.

Terkait wacana pencalonan gubernur tidak akan dibahas dalam pertemuan dengan tiga tokoh tersebut. Namun di belakang acara. Pada prinsipnya adalah kader-kader PKS belajar dari yang sudah berpengalaman.

“Kita saat ini fokus menyelesaikan masalah Pilkada 2017. Namun demikian, arah pencalonan Gubernur 2018 tetap akan dibahas dalam Rakorwil tersebut sebagai program kami satu tahun ke depan,” tambah Sulkhoni. (A)

 

Reporter : Muhammad Taslim Dalma
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini