Mahasiswa UHO Sabet Juara Pertama Lomba Foto Jurnalistik Fair UIN Jakarta

LOMBA FOTO - Foto karya Andry Denisah yang diberi judul "Senyum Pesisir Negeri" (Istimewa)
LOMBA FOTO - Foto karya Andry Denisah yang diberi judul "Senyum Pesisir Negeri".(Istimewa)

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Satu lagi prestasi yang berhasil ditorehkan mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Univcersitas Halu Oleo (UHO), Kendari. Kali ini, prestasi itu didapatkan dari bidang fotografi.

Mahasiswa itu ialah Andry Denisah. Andry adalah mahasiswa semester akhir jurusan Jurnalistik FISIP UHO. Melalui foto yang diberi judul “Senyum Pesisir Negeri” itu, ia berhasil meraih juara 1 pada ajang lomba foto nasional bertajuk Jurnalistik Fair 2018, yang berlangsung di Universitas Islam Negeri (UIN) Jakarta beberapa waktu lalu.

“Kalau perasaan pertama saya tidak menyangka bisa menang, karena kita tau ini lomba skala nasional, pasti pesertanya berasal dari seluruh Indonesia. Tapi alhamdulillah bisa menang. Bangga juga karena bisa mengharumkan nama UHO dan jurusan Jurnalistik di tingkat nasional,” ungkap Andry, Jumat (26/10/2018).

“Senyum Pesisir Negeri” berloksi di Desa Sama Jaya. Fotonya bercerita tentang keceriaan dua anak perempuan yang tengah bermain di belakang rumah mereka yang memang berdiri diatas laut. Dua anak perempuan itu tengah bermain diatas di laut menggunakan rakit. Keduanya tertawa lepas ingin menunjukan bahwa saya anak pesisir bahagia menjadi anak pesisir.

Foto karya Andry ini berhasil menyisihkan 174 foto dari universitas lain dari seluruh Indonesia.

“Jadi saya berkesimpulan untuk memotret senyum dari anak pesisir yang menurut saya akan mempresentasikan inilah wajah Indonesia, seperti judul foto saya juga, yaitu senyum pesisir negeri,” kata Andry.

Sedikit ia bercerita, tentang perjuangan yang harus dilaluinya untuk memperoleh hasil terbaik dari foto tersebut. Ia bercerita, untuk foto itu, ia sampai harus berbasah-basah turun ke laut yang tingginya mencapai pinggang untuk mendapat angle yang terbaik.

Bahkan, ia sempat hampir terjatuh saat harus menarik rakit yang digunakan sebagai pelampungg oleh kedua gadis kecil yang menjadi objek pada foto tersebut.

“Untuk makna sebenarnya tidak ada pesan khusus untuk foto itu, Tapi perjuangan saat mengambil foto itu penuh tantangan, mengingat juga harus membawa kamera pada saat turun kelaut,” kata Andry.

Jurnalistik Fair ini merupakan lomba yang diadakan setiap tahunnya oelh UIN Jakarta, dimana program studi jurnalistik pada PTN itu sebagai penyelenggara. Lomba yang berlangsung pada 9-12 September lalu. (B)

 


Reporter : Sri Rahayu
Editor : Tahir Ose

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini