MAN IC Kendari Raih Juara Dua Lomba Perpustakaan Tingkat Provinsi 2023

MAN IC Kendari Raih Juara Dua Lomba Perpustakaan Tingkat Provinsi 2023
Penyerahan hadiah oleh pihak Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Sultra kepada MAN IC Kendari sebagai juara II pada lomba perpustakaan sekolah lanjutan atas (SMA/SMK/MA) se-Sulawesi Tenggara (Sultra) tahun 2023.(Istimewa)

ZONASULTRA.ID, KENDARI – Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia (MAN IC) Kendari berhasil meraih juara peringkat kedua pada lomba perpustakaan sekolah lanjutan atas (SMA/SMK/MA) se-Sulawesi Tenggara (Sultra) tahun 2023.

Lomba tersebut diinisiasi oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Sultra pada 3 Mei 2023 lalu dengan mengikutkan seluruh perpustakaan sekolah lanjutan atas di Sultra sebagai pesertanya.

Pengumumannya dilaksanakan pada 19 Juni 2023 di Aula Rapat Dinas Perpustakaan dan Kearsipan berdasarkan Surat Keputusan (SK) Kepala Dinas (Kadis) Perpustakaan dan Kearsipan Sultra nomor 21 Tahun 2023 tentang penetapan pemenang lomba perpustakaan sekolah lanjutan tingkat atas.

Kadis Perpustakaan Sultra Nur Saleh mengatakan, lomba perpustakaan tersebut merupakan salah satu bentuk motivasi dan penghargaan kepada perpustakaan di tingkat lanjutan atas yang telah mengelola perpustakaannya dengan baik dan benar. Terutama dalam memberikan layanan kepada masyarakat atau pemustaka dengan memberikan layanan minimal sesuai Standar Nasional Perpustakaan (SNP).

“Kami harap, perpustakaan yang telah mendapatkan prestasi tersebut dapat dicontoh atau ditiru oleh perpustakaan sekolah ataupun madrasah yang lain,” ungkapnya melalui keterangan tertulis yang diterima pada Senin (3/7/2023).

Kepala MAN Insan Cendekia Kota Kendari Muhammad Naim mengatakan, capaian tersebut adalah suatu kesyukuran dan kebanggaan yang luar biasa, mengingat usia perpustakaan MAN IC Kendari yang baru didirikan sejak tahun 2019 dan diresmikan penggunaannya pada Februari tahun 2019 oleh Menteri Agama (Menag) RI, Lukman Hakim Saifuddin.

Ia mengaku sangat bangga dan mengucapkan terima kasih serta penghargaan kepada seluruh Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) MAN IC Kendari yang telah bekerja keras dalam menyukseskan lomba tersebut.

Sehingga mampu mengantarkan pencapaian predikat perpustakaan MAN IC Kendari sebagai peraih juara II. Naim kemudian mengajak seluruh civitas academica MAN IC Kendari untuk bertekad bersama-sama memberikan pelayanan yang lebih baik lagi kepada pemustaka.

” Yang paling penting kita harus mampu mempertahankan prestasi yang telah dicapai pada pelaksanaan penilaian lomba perpustakaan itu. Semoga pada kesempatan berikutnya MAN IC Kendari dapat meraih yang lebih baik lagi,” ucapnya. (B)

 


Kontributor: Ismu Samadhani
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini