Mantan Kadis Perdagangan Buton Dilantik Jadi Sekda Buton Tengah

172

Dengan pelantikan ini terjawab sudah siapa pejabat Sekda yang sudah dinanti masyarakat Buton Tengah.Pj Bupati Buton Tengah, Abdul Mansur Amila pada kesempatan tersebut mengatakan, sebaga

Dengan pelantikan ini terjawab sudah siapa pejabat Sekda yang sudah dinanti masyarakat Buton Tengah.

Pj Bupati Buton Tengah, Abdul Mansur Amila pada kesempatan tersebut mengatakan, sebagai sekretaris daerah memiliki tugas dan tanggung jawab yang sangat besar. Untuk itu, diharapkan harus dapat bekerja keras, cerdas, ikhlas dan tuntas serta mampu berkordinasi dengan baik dengan seluruh SKPD.

“Sekda sebagai pejabat yang menduduki jabatan karier tertinggi dapat mendorong peningkatan kinerja dan disiplin aparat dalam menciptakan kondisi yang mampu memberikan pelayanan terhadap kebutuhan masyarakat,” kata Mansur Amila.

Dikatakan, dengan terlantiknya sekda secara defenitif maka struktur pemerintahan Buton Tengah telah lengkap. Untuk itu, pihaknya berharap agar sekretaris daerah yang baru dapat membantu pemerintahan Buton Tengah dalam mengurus dan menjalankan segala sistem birokrasi dan membangun pondasi yang kuat sehingga tercipta keharmonisan pemerintahan.

“Saya atas nama pemerintah dan masyarakat Buton Tengah mengucapkan selamat kepada sekretaris daerah Kabupaten Buton Tengah yang baru saja dilantik semoga dapat mengemban tugasnya dengan penuh rasa tanggungjawab,” ungkapnya.

Sementara itu, Sekda Buton Tengah, Hasimin usai dilantik mengatakan, dalam waktu dekat akan melakukan silaturahim dan kordinasi dengan seluruh SKPD untuk jalannya pemerintah dengan baik.

“Tugas sebagai Sekda akan dilaksanakan dengan penuh amanah dan menjalankan tugas sesuai dengan amanah undang undang untuk mendukung pembangunan Buton Tengah kedepan lebih baik,” ungkapnya.

Pelantikan Sekda Buton Tengah ini juga di hadiri oleh seluruh pejabat eselon II, III dan IV serta sejumlah anggota DPRD Kabupaten Buton daerah pemilihan Buton Tengah. (Rin)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini