ZONASULTRA.COM, KENDARI– Universitas Mandala Waluyah (UMW) Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) mulai menerapkan penggunaan aplikasi Peduli Lindungi. Hal ini menjadi upaya mengurangi potensi penyebaran Covid-19, dan memastikan mahasiswa telah menerima vaksin.
Rektor UMW Kendari Ratna Umi Nurlila mengatakan, terkait dengan panduan tatap muka terbatas untuk semester genap ini, UMW Kendari berikan panduan perkuliahan di kampus dengan menggunakan aplikasi pedulilindungi.
Ini dilakukan untuk mempermudah pelacakan dalam upaya mencegah penyebaran virus corona di dalam kampus.
Ada beberapa kriteria nanti di ruangan dalam proses belajar, kampus menyiapkan tempat cuci tangan dan membuka jendela ruangan.
Kemudian mahasiswa yang masuk nanti menggunakan aplikasi pedulilindungi sehingga semua mahasiswa yang masuk di kelas sudah tervaksinasi.
Ratna menambahkan UMW Kendari telah berupaya melaksanakan vaksinasi untuk mahasiswa. Karna UMW telah melakukan kegiatan vaksinasi ke tiga kalinya, dan minggu ini akan dilaksanakan dua kali vaksinasi bekerja sama dengan Polres Kendari.
“Harapannya semua sudah tervaksinasi, sehingga semester genap ini pada awal bulan maret atau pertengahan akhir itu sudah laksanakan kuliah,” katanya saat ditemui di Kendari, Rabu (23/2/2022).
Pelaksanaan kuliah semester genap kemungkinan ada mata kuliah indentifikasi dan evaluasi, 50 persen offline dan 50 persen secara online namun tidak untuk semua mata kuliah. (C)
Kontributor: Sutarman
Editor: Ilham Surahmin