MINAT BACA – Tampak hanya ada seorang pengunjung yang sedang membaca buku di ruang koleksi deposit Perpustakaan Daerah Sultra, Selasa (26/9/2017). Diduga kemajuan teknologi menjadi penyebab kurangnya minat baca di daerah itu. (ERIK ARI PRABOWO/ZONASULTRA.COM)
ZONASULTRA.COM, KENDARI – Setiap tahun pengunjung yang datang ke Perpustakaan Daerah dan Kearsipan Sulawesi Tenggara (Sultra) terus mengalami penurunan. Kemajuan teknologi ditengarai menjadi salah salah satu penyebab kurangnya minat masyarakat Sultra membaca buku di perpustakaan.
“Selain karena banyak tempat baca lain, kemudahan mengakses informasi melalui gadget juga sangat mempengaruhi minat pembaca untuk datang ke sini, karena kemajuan teknologi menjadi tren masyarakat kita saat ini untuk mencari informasi,” kata Kasubag Perencanaan dan Humas Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Sultra Syarifudin, saat ditemui di ruang kerjanya, Selasa (26/9/2017).
Untuk itu, kata Syarifudin, pihaknya terus melakukan berbagai upaya meningkatkan minat baca masyarakat Sultra, khusunya anak usia dini.
“Kegiatan yang kita lakukan diantaranya ada layanan hari Sabtu, menyampaikan suatu cerita kepada para penyimak, baik dalam bentuk kata-kata, gambar, foto, maupun suara (story telling) dan roadshow dengan bekerja sama perbankan untuk mengadakan kegiatan menggambar, mengarang maupun membaca puisi,” paparnya.
Syarifudin berharap pemerintah provinsi dapat melihat lihat hal ini sebagai bagian terpenting untuk meningkatkan minat baca bagi masyarakat terutama pada anak-anak agar tidak selalu mengandalkan ponsel pintar untuk membaca. (B)
Reporter: Erik Ari Prabowo
Editor: Jumriati