Modifikasi Mobil Hingga Donasi pada HUT HBC

Modifikasi Mobil Hingga Donasi pada HUT HBC
MOBIL MODIFIKASI – Mobil yang sudah dimodifikasi dipajang saat Hari Ulang Tahun (HUT) ke-2 Honda Brio Community (HBC) regional Sulawesi Tenggara (Sultra) pada Sabtu (6/10/2018) malam di Rock Cafe Kendari. (Muhamad Taslim Dalma/ZONASULTRA.COM).

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Hari Ulang Tahun (HUT) ke-2 Honda Brio Community (HBC) regional Sulawesi Tenggara (Sultra) diramaikan oleh seratus lebih anak muda. Pemuda lintas komunitas mengikuti rangkaian lomba yang diadakan HBC pada Sabtu (6/10/2018) malam di salah satu cefe di Kendari.

Rangkaian lomba terdiri dari Fun Car Meetup yakni berupa kontes modifikasi, tampilan mobil, desain stiker, dan kategori lainnya. Ada pula turnamen game bola Play Station (PS) 3 2018 yang diikuti berbagai komunitas bola. Acara ditutup dengan penggalangan donasi untuk korban gempa dan tsunami Sulawesi Tengah.

Ada 17 mobil berbagai merek yang sudah divariasi dan dimodifikasi. Ada yang dimodifikasi secara menyeluruh dan ada pula yang hanya divariasi dengan stiker. Mobil itu berasal dari komunitas berbeda misalnya dari komunitas mobil Agya, Ayla, Pajero, dan lainnya.

Ketua Panitia Fitrah mengatakan tujuan acara itu untuk sarana silaturahmi berbagai komunitas se-Kota Kendari. Kagiatan itu dianggap penting sebagai tempat bertemu bagi orang-orang yang hobi mobil.

Modifikasi Mobil Hingga Donasi pada HUT HBC
Turnamen game bola Play Station (PS) 3 2018 yang diikuti berbagai komunitas bola.

“Untuk modifikasi mobil paling tinggi di sini ada yang sampai Rp50 juta, itu tidak termasuk harga mobil. Kebanyakan memang dari kalangan anak-anak muda yang memiliki hobi sama, tentang mobil,” ujar Fitrah.

Ketua HBC Regional Sultra Asdy Abdi Toyar mengatakan, HBC Regional Sultra di Kendari resmi terbentuk pada Oktober 2016 lalu. Hingga kini sudah berkembang dengan terbentuknya kepengerusan HBC di Kolaka dan Konawe. Keanggotaan secara keseluruhan mencapai kurang lebih 100 orang.

“Keanggotaan HBC itu dari anak muda sampai tua, yang salah satu syarat masuk keanggotaannya memiliki mobil Honda Brio. Kegiatan mulai dari modifikasi, kegiatan sosial, dan acara-acara silaturahmi seperti malam ini,” ujar Asdy. (B)

 


Reporter : Muhamad Taslim Dalma
Editor : Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini