Mundur dari Ketua PAN, Arhawi Belum Tentukan Sikap di Pilgub Sultra

Mundur dari Ketua PAN, Arhawi Belum Tentukan Sikap di Pilgub Sultra
DUKUNGAN PILGUB - Foto Ketua DPD PAN Wakatobi yang juga Bupati Wakatobi Arhawi dengan tim pemenangan Alimazi-Lukman Abunawas (AMAN) yang beredar di media sosial. Di foto tersebut Arhawi mengangkat tangan dengan satu jari. (Foto: Istimewa)

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PAN Kabupaten Wakatobi yang juga Bupati Wakatobi Arhawi menyatakan secara resmi mundur dari jabatan ketua DPD sekaligus keluar dari keanggotaan PAN.

Di tengah isu mundurnya Arhawi dari Ketua DPD PAN Wakatobi, tersebar foto dirinya bersama tim pemenangan Alimazi-Lukman Abunawas (AMAN) di media sosial. Di foto tersebut Arhawi mengangkat tangan dengan satu jari.

Namun saat dimintai keterangan oleh awak ZONASULTRA.COM terkait foto tersebut, Arhawi mengatakan, belum menentuk sikap di pemilihan Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) 2018.

“Foto itu sama seperti saya berfoto dengan pak Asrun di acara pesta. Saya pun juga mengacungkan tangan dengan dua jari. Karena disituasi tertentu, kalau orang mengajak kita begini, kita begini. Tapi belum tentu itu sikap politik kita.

(Berita Terkait : Tak Lagi Jadi Partai Reformis, Alasan Arhawi Mundur dari PAN)

Di mata dia, siapapun yang menjadi calon Gubernur Sultra pasti ia dukung, termasuk nomor urut 1, 2, dan 3.

“Kita dukung, nanti kita lihat siapa yang terbaik diantara tiga pasangan calon itu. Tapi untuk saat ini saya belum menentukan sikap di pilgub Sultra 2018,” kata Arhawi ketika dihubungi ZONASULTRA.COM, Minggu (25/2/2018).

Arhawi mengaku pada pilgub ini anaknya Aksar merupakan ketua tim pemenangan bagi kandidat gubernur nomor urut 1 yakni Ali Mazi-Lukman Abunawas. Namun begitu sampai saat ini dirinya belum menentukan sikap politiknya.

“Anak saya pernah cerita bahwa ia telah bergabung di Alimazi, saya bilang itu terserah sama kamu. Tapi saya belum menentukan sikap di pilgub Sultra,” tandasnya. (B)

 


Reporter: Ramadhan Hafid
Editor Tahir Ose

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini