ZONASULTRA.COM, RUMBIA – Kepolisian Resort (Polres) Bombana Sulawesi Tenggara (Sultra), terutama dari satuan lalu lintas (Satlantas), hari ini, Kamis (9/7/2015) mulai menjalankan operasi ketupat.
Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat Lantas) Polres Bombana, Inspektur Satu (Iptu) Muhammad Yani Endang mengatakan, operasi ini mengutamakan kestabilan dan ketertiban para pemudik sehingga tiba di temapt tujuan dengan selamat dan penuh rasa aman selama di perjalanan.
“Dalam operasi yang digelar selama 16 hari ini, nantinya kami akan menertibkan pasar, pelabuhan, jalan raya, tempat wisata yang semuanya merupakan tempat keramaian dan juga sebagai akses arus mudik,” ungkap Yani
Lanjut Yani, ada lima titik yang dijadikan posko pengamanan pada operasi ketupat kali ini, yaitu posko di Lantari Jaya, Lameroro, Kasipute, Toburi dan Poleang.
Sebelumnya, Kamis (9/7/2015) pagi tadi telah dilaksanakan upacara gelar pasukan. Upacara tersebut diikuti Wakil Bupati Bombana Mashyura Ila Ladamay dan beberapa instansi lainnya seperti Dinas Perhubungan Bombana, Satuan Polisi Pamong praja Bombana, Dinas Kesehatan Bombana serta personil dari TNI.