ZONASULTRA.COM, RUMBIA– Operasi Simpatik yang akan dilaksanakan 1-21 Maret 2016 nanti Kepolisian Resort (Polres) Bombana, Sulawesi Tenggara (Sultra) melalui Satuan Lalulintas Polres setempat akan mengedepankan sosialisasi tentang berlalu lintas.
Upaya tersebut dilakukan agar masyarakat sadar tentang pentingnya berlalu lintas yang baik serta aman dan sasarannya untuk semua kalangan.
Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Bombana, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Muhammad Yani Endang saat dikonfirmasi di Mapolres setempat, Senin siang (29/2/2016) mengatakan, melalui Operasi Simpatik ini pihaknya akan meningkatkan kesadaran pengendara tentang pentingnya berlalu lintas.
“Kami mengedepankan kegiatan pereventif seperti melakukan sosialisasi dan penyuluhan tentang pentingnya disiplin dalam berlalu lintas, kami akan melakukan sosialisasi di sekolah- sekolah, jalanan maupun di masyarakat”, ujarnya.
Mantan Kasat Lantas Kolaka Utara ini menambahkan, pihaknya juga menggunakan media sosialisasi berupa spanduk dan baliho yang disebar dijalan-jalan di wilayah hukum Polres Bombana ini.
“Sosialisasi melalui baliho maupun spanduk tetap kami gunakan. Hampir sama dengan yang Operasi Simpatik tahun lalu. Kita berharap masyarakat bisa merubah pola pikirnya untuk semakin jadi lebih baik dalam berlalulintas”, katanya.
Informasi yang dihimpun, mulai besok Polres Bombana akan gelar pasukan operasi.
Penulis : Andi Hasman
Editor : Rustam