ZONASULTRA.COM, KENDARI – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Amanat Nasional (PAN) ternyata sudah mempaketkan kadernya Adriatma Dwi Putra (ADP) sebagai calon walikota berpasangan dengan kader PKS Sulkarnain untuk maju dalam pemilihan Walikota (Pilwali) Kendari 2017 mendatang.
Wakil Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Kus Gladi Surya mengatakan, SK rekomendasi dari DPP PAN sudah ada sejak 13 Agustus 2016 lalu. Kendati demikian, belum ada SK rekomendasi yang dikeluarkan PKS untuk pencalonan ADP-Sulkarnain.
“Pasangan tersebut sudah mempunyai koalisi yang cukup dengan mendapat SK rekomendasi dari PAN 6 kursi DPRD dan PKB 1 kursi (syarat minimal 7 kursi). Kalau masalah SK PKS (4 kursi) sebenarnya tinggal menunggu waktu saja karena deal-dealnya sudah lama,” kata Kus Gladi di Kendari, Rabu (17/8/2016).
Untuk partai koalisi tambahan, ada kemungkinan datang dari Gerindra yang memiliki 5 kursi. Namun demikian, saat ini masih berproses karena figur yang bersaing di Gerindra saat ini tinggal 2 yakni ADP dan Musakkir Mustafa.
Ketua DPW PKS Sulawesi Tenggara Sulkhoni mengakui pencalonan ADP–Sulkarnain sudah lama dikomunikasikan. PKS akan mengumumkan dukungannya secara resmi terhadap pasangan tersebut pada Jumat (26/8/2016) pekan depan dengan terbitnya SK.
“Pokoknya sudah 99,99 persen ADP–Sulkarnain diusung PKS. Tinggal tunggu SK saja, tapi komunikasi sudah selesai,” kata Sulkhoni melalui telepon selulernya, Rabu (17/8/2016) malam. (B)
Reporter : Muhamad Taslim Dalma
Editor : Rustam