ZONASULTRA.COM, KENDARI – BPJS Ketenagakerjaan atau BPJamsostek Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) kembali memberikan bantuan sembako kepada pekerja yang terdampak pandemi Covid-19, pada Selasa (3/8/2021).
Kegiatan yang dilaksanakan ini masih merupakan rangkaian dari kegiatan Promotif dan Preventif BPJamsostek sebagai bentuk tenggang rasa atas kondisi saat ini yang serba sulit karena pandemi.
Total bantuan sembako yang diberikan sebanyak 245 paket yang diberikan kepada Sinode Gepsultra 145 paket sembako dan Universitas Sulawesi Tenggara (Unsultra) sejumlah 100 paket.
Setiap paket sembako terdiri dari beras lima kilogram, minyak goreng satu liter, gula pasir satu kilogram, terigu satu kilogram, susu satu kaleng, dan sarden dua kaleng.
Kepala BPJamsostek Sultra Minarni Lukman mengatakan, rangkaian kegiatan tersebut bertujuan menunjukkan bahwa peran BPJamsostek Sultra tidak hanya untuk memberikan perlindungan kepada pekerja, tetapi juga sebagai sahabat pekerja di kala sulit.
“Apa yang kami berikan memang jumlahnya tidak seberapa, tapi harapannya adalah kami sebagai sahabat pekerja dapat memberikan sedikit bantuan yang berarti untuk pekerja yang ada di Sultra khususnya,” ungkap Minarni Lukman.
Rektor Unsultra Andi Bachrun mengucapkan terima kasih terhadap bantuan yang telah diberikan BPJamsostek.
“Bantuan ini kami akan salurkan sebaik – baiknya kepada tenaga pekerja yang membutuhkan yang ada di Unsultra ini,” ujarnya.
Ketua Sinode Gep Sultra, Marthen Sambira juga turut mengucap syukur atas bantuan tersebut dan akan mendistribusikan kepada jemaat dan anggota yang membutuhkan.
“Banyak dari jemaat kami memang yang benar-benar mengalami kesulitan di kondisi pandemi ini. Kami mengucap syukur dan terima kasih karena teman – teman BPJamsostek memberikan bantuan ini kepada kami,” ucapnya.
Pada minggu sebelumnya, BPJamsostek juga telah menyalurkan 75 paket APD kepada dua rumah Sakit, 8.000 lembar masker 3 play di 8 perusahaan, 1.200 butir multivitamin di empat perusahaan, dan 8 poster beserta frame akriliknya di 8 perusahaan. (b)
Penulis: M14
Editor: Jumriati