MASJID AGUNG – Pekerjaan pembangunan lahan parkir undergrown atau bawah tanah di halaman depan Masjid Agung Alkautsar. Pembangunan lahan parkir ini menelan anggaran sekitar Rp. 3,97 miliar melalui APBD Perubahan Provinsi Sultra tahun 2017, Jumat (10/11/2017). (ILHAM SURAHMIN/ZONASULTRA.COM)
ZONASULTRA.COM, KENDARI – Pengembangan kawasan masjid Agung Alkautasar Kota Kendari saat ini memasuki tahap awal. Dimulai dari pembangunan lahan parkir undergrown.
Ketua Pengurus Masjid Al-Kautsar Kendari Ahmad Aldjufri mengatakan, bahwa lahan parkir ini dibangun demi kenyamanan dan keamanan jamaah yang akan melaksanakan ibadah. Terkait rencana pembangunannya, ia mengakui jika itu sudah lama direncanakan pada saat masa pemerintahan Ali Mazi.
“Namun baru ini mulai dikerjakan di APBD-P tahun 2017 ini,” ungkap Ahmad Aldjufri saat dikonfirmasi usai salat Jumat, Jumat (10/11/2017).
Untuk luas lahan parkir dirinya tidak mengetahui secara pasti, namun di atas lahan parkir nantinya akan dibangunkan payung otomatis terbuka dan tertutup, seperti Masjid Raya Semarang, Jawa Tengah (Jateng) dan Masjid di Madina.
“Daya tampung kita saat ini 5.000 jamaah, dan kita siapkan lahan di atas parkir itu untuk antisipasi kalau jamaah membludak di hari besar Islam,” ujarnya.
Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Sultra Lukman Abunawas mengatakan pembangunan lahan parkir atas instruksi langsung dari Gubernur nonaktif Sultra Nur Alam. Sehingga, harus dimasukkan dalam plot anggaran perubahan tahun ini.
“Ya, tahun ini lahan parkir harus selesai, sesuai kalender kerja. Dan insyaallah akan dikembangkan lagi ke depan melalui APBD induk 2018,” imbuhnya.
Berdasarkan papan informasi proyek, pembangunanya dikerjakan oleh PT Iftitah Tomia Jaya dengan estimasi waktu 60 hari kalender sejak 31 Oktober 2017 lalu. Pekerjaan ini melekat di Dinas Cipta Karya Bina Konstruksi dan Tata Ruang Provinsi Sultra dengan jumlah anggaran Rp3,97 miliar. (B)
Reporter : Ilham Surahmin
Editor : Tahir Ose