Pemda Koltim Harapkan Dukungan DPR Untuk Kemajuan Pembangunan

Dikatakan,  DPRD Kolaka Timur bisa menjadi partner Pemda dalam menjalakan program-program pembangunan yang sudah ditetapkan sebelum pelantikan DPRD  terpilih, serta bisa melaksanakan fungsi

Dikatakan,  DPRD Kolaka Timur bisa menjadi partner Pemda dalam menjalakan program-program pembangunan yang sudah ditetapkan sebelum pelantikan DPRD  terpilih, serta bisa melaksanakan fungsi legislasinya
“Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) sudah ditetapkan, jadi mereka (DPRD) tinggal mengawal saja, supaya dalam pelaksanaannya bisa berjalan dengan baik,” Kata Tonny diruang kerjanya, Senin (26/1/2014).
Tonny mengaku dengan terbentuknya Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kolaka Timur,  pembangunan bisa semakin baik dari  segi pengawasan, sehingga para Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) lingkup Pemda Koltim tidak semena-mena dalam mengambil keputusan atau kebijakan.
“Kalau pengawasan bagus, kami juga akan lebih memperhatikan tanggung jawab yang sudah masyarakat berikan, karena antara Bupati dan DPRD itu mempunyai tanggung jawab sama, yaitu sama-sama membawa amanah agar masyarakat Kolaka Timur semakin maju,” ungkap mantan Wabup Konawe.
Dia mengklaim jika Pemerintah Daerah dan DPRD harmonis, maka Kabupaten Kolaka Timur kedepan bisa berdiri tegak, dan bisa sejajar dengan kabupaten lain yang ada di Sulawesi Tenggara (Sultra). (Restu)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini