PANEN PERDANA – Terlihat hamparan jagung hibrida yang akan dipanen raya oleh pemda Konawe Utara yang terletak di Desa Tondowatu Kecamatan Motuo seluas 3 hektar, Selasa (2/5/2017).(MURTAIDIN/ZONASULTRA.COM)
ZONASULTRA.COM, WANGGUDU – Pemerintah Kabupaten Konawe Utara, Sulawesi Tenggara (Sultra), melaksanakan panen perdana jagung hibrida di Desa Tondowatu Kecamatan Motui pada Selasa (2/5/2017), setelah program penanaman jagung hibrida mulai dicanangkan pemkab sejak beberapa bulan yang lalu. Sementara untuk luasan lahan jagung hibrida yang dipanen sekitar 3 hektar.
Bupati Ruksamin dalam sambutannya mengatakan, program pengembangan jagung hibrida seharusnya mendapatkan dukungan dari segala sektor guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Saya berharap ini dapat terlaksana secara berkesinambungan, sehingga pendapatan ekonomi masyarakat akan meningkat” kata Ruksamin.
Selain itu, lanjut mantan Ketua DPRD Konut itu, program jagung hibrida yang dicanangkan oleh pemda telah memfasilitasi petani untuk mendapatkan kerjasama dengan pihak perbankan, sehingga solusi permodalan bagi petani dapat teratasi. “Ini solusi terbaik dalam mendorong percepatan pembangunan daerah, khususnya Konut, sambil kita menggenjot kegiatan program pembangunan lainnya,” ujarnya.
Ketua DPRD Sultra Abdurrahman Saleh yang hadir di lokasi panen raya menuturkan, program jagung hibrida pada sektor pertanian yang digenjot pemda Konut patut menjadi contoh bagi daerah lainnya. Hal tersebut diyakini dapat meningkatkan pendapatan petani yang ada.
“Ini patut menjadi contoh karena mereka mau belajar, selain itu masyarakat Konut perlu kita dukung bersama dalam mendorong percepatan pembangunan pada sektor pertanian sehingga ekonomi masyarakat dapat semakin maju. Saya yakin bila program swasembada jagung hibrida ini kita tingkatkan akan membawa keberkahan bagi daerah kita,” katanya.
Acara panen perdana tersebut dihadiri oleh Bupati Ruksamin, Wakil Bupati Raup, Kepala BPTP Sultra, Kapolres Konawe, Bulog Sultra, Bank Sultra, Bank Rakyat Indonesia, PT Jasindo, PT Japfa, PT Pupuk Kaltim dan sejumlah pimpinan SKPD lingkup Pemkab Konut. (B)
Reporter: Murtaidin
Editor: Jumriati