ZONASULTRA.COM, KENDARI – Triathlon Series 2021 di Kota Kendari sukses digelar hari ini, Sabtu (29/5/2021). Ajang ini dibuka langsung oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno secara virtual.
Dalam event berskala nasional ini, Kota kendari mengikutkan 26 atlet.
Khusus atlet Kota Kendari, di sektor putra, juara pertama diraih oleh Herlin asal Kolaka Utara. Juara kedua dan ketiga masing-masing Doni Syafar dan Jusman Harianto.
Sedangkan untuk putri, juara pertama diraih oleh Dhea Meisy Aurilie, disusul Firny Anissa Sulistiany Syaiful di tempat kedua, dan posisi ketiga ditempati oleh Ardita Ningsi.
Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir mengatakan, akan mengirim pemenang event Kendari Triathlon ini untuk mengikuti triathlon series berikutnya di Kota Palembang, Sumatera Selatan pada Juni 2021.
“Insyaallah semua yang juara ini akan kita kirim ke Palembang, supaya mereka semakin terlatih dan punya jam terbang sekaligus punya gambaran bagaimana mengikuti event-event standar nasional dan internasional,” ungkap Sulkarnain.
Sulkarnain mengaku, para juara lokal Kendari Triathlon ini nantinya akan diberikan pembinaan khusus oleh Pemkot Kendari.
“Meski baru berlatih 1 minggu, tapi ternyata mereka bisa bersaing dengan atlet-atlet nasional. Selanjutnya, kita bina dan akan kita carikan pelatih agar mereka bisa maksimal dalam bertanding,” terangnya.
Ketua IKA Alumni Fakultas Ekonomi dan Bisnis UHO tersebut juga mengungkapkan rasa gembiranya dan berterima kasih kepada masyarakat Kota Kendari yang turut menyukseskan kelancaran event nasional tersebut.
“Alhamdulillah sangat melegakan. Mudah-mudahan dengan event ini, Kota Kendari semakin dikenal, dan para peserta yang hadir hari ini dari luar daerah bisa menceritakan Kota Kendari di daerahnya,” tutupnya. (b)
Penulis: M17
Editor: Jumriati