ZONASULTRA.COM, KENDARI – Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikmudora) Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) mewajibkan semua sekolah di lingkup jajarannya untuk menerapkan sistem online dalam pendaftaran siswa baru tahun ajaran 2017/2018.
Ketua Panitia Penerimaan Peserta Didik Baru (PPBD) Dikmudora Kota Kendari Makmur Tote menjelaskan, proses penerimaan siswa baru itu rencananya akan dilakukan mulai tanggal 1 sampai dengan 4 Juli, bulan depan.
“Sistem online itu berlaku untuk semua jenjang pendidikan, mulai dari SD sampai dengan SMP di seluruh sekolah yang ada di Kendari,” ujar Makmur kepada ZONASULTRA.COM, Rabu (21/6/2017).
Dia juga mengungkapkan, persyaratan kelulusan dalam seleksi siswa baru tahun ini dilihat dari nilai ujian sekolah pada tiga mata pelajaran, yakni Bahasa Indonesia, IPA, serta Matematika.
“Penilaian selanjutnya adalah dari segi zonasi, yakni jarak lokasi domisili dengan sekolah, jarak sekolah dimana ia tamat, dan tujuan sekolah,” katanya.
Selain itu, prestasi non-akademik yang diraih para calon peserta didik juga menjadi salah satu penilaian khusus. Prestasi akademik yang dimakaksudnya itu mulai dari raihan juara 1 hingga juara 1 terbaik dari masing-masing satuan pendidikan yang memperoleh rekomendasi dari kepala sekolah.
“Untuk para siswa yang ingin mendaftar langsung mengunjungi website sekolah yang ingin dituju,” ungkap Makmur.
Makmur juga memastikan bahwa PPDB di Kota Kendari tahun ini dilakukan tanpa dipungut biaya sepersen pun. (B)
Reporter: Sri Rahayu
Editor: Abdul Saban