Penjaringan Balon Kada Golkar Wakatobi Masih Menunggu Instruksi DPP

283
Arhawi
Arhawi

ZONASULTRA.COM, WANGI-WANGI – Menjelang Pemilihan kepala daerah (pilkada) yang bakal dihelat secara serentak pada tahun 2020, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) tingkat II Partai Golongan Karya (Golkar) Kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara (Sultra), belum mendapatkan instruksi untuk melakukan penjaringan bakal calon (balon) kepala daerah (kada) .

“Hingga hari ini DPD Golkar Wakatobi belum mendapatkan perintah untuk membuka penjaringan calon. Kita masih menunggu perintah dari DPP bahwa kapan kita akan membuka penjaringan. Sehingga hari ini masih adem-adem saja,”kata ketua DPD Golkar Wakatobi, Arhawi di Wangiwangi Selatan (Wangsel), Rabu (11/9/2019) kemarin.

Arhawi menyebutkan, jika penjaringan balon kepala daerah dari partai Golkar diperkirakan usai Musyawarah Nasional (Munas) partai berlambang pohon beringin tersebut.

“Menurut hasil Rapat pimpinan nasional (rapimnas), Munas itu akan dilaksanakan pada sekitar bulan Desember. Untuk penjaringan diperkirakan setelah itu,” kata pria yang kini menjadi Bupati Wakatobi tersebut.

Dikonfirmasi soal kabar bahwa sejumlah figur bersedia mendampinginya sebagai wakilnya pada pilkada mendatang, ia menjelaskan bahwa hingga hari ini ia belum berpikir untuk menjadi kosong satu maupun kosong dua.

“Saya masih memfokuskan diri dalam menjalankan tugas-tugas pemerintahan.
Toh ada inisiatif saya untuk maju berarti masih inisiatif sendiri-sendiri,”tandasnya. (B)

 


Kontributor : Nova Ely Surya
Editor : Abdul Saban

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini