Persiapan PON Papua, IMI Sultra Gelar Pelatda di Kolut

212
Ketua IMI Sultra Anton Timbang
Anton Timbang

ZONASULTRA.COM, LASUSUA – Pengurus Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sulawesi Tenggara (Sultra) gelar pemusatan latihan daerah (Pelatda) di Sirkuit Sapoelidi, Kabupaten Kolaka Utara (Kolut) untuk mempersiapkan sejumlah pembalap yang nantinya akan berlaga dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) ke-20 di Papua.

Ketua IMI Sultra Anton Timbang menjelaskan, pelatda tersebut akan di
gelar selama 30 hari untuk melatih fisik dan kemampuan masing-masing atlet. Berdasarkan hasil kualifikasi Pra PON beberapa waktu lalu, dua atlet Sultra dinyatakan lolos mengikuti PON Papua.

“Yang mengikuti latihan ini ada enam atlet di antaranya dua pembalap lokal Kolut. Latihan ini sebagai persiapan dalam rangka PON di Papua nanti,” kata Anton Timbang kepada awak zonasultra.id, Sabtu (14/8/2021).

Dikatakan, pihaknya memilih Kolut sebagai lokasi pusat latihan karena beberapa daerah di Sultra belum memiliki sirkuit.

Dengan latihan ini, kata Anton, bisa melihat langsung kemampuan dan kemajuan atlet. Sebab, ke depan akan dilakukan evaluasi dengan harapan bisa mendapatkan medali untuk Sultra.

Ia menambahkan, kelas yang akan diikuti yakni dua pembalap kelas 150 CC dan 120 CC pemula perorangan dan senior perorangan. Anton pun berharap atlet tersebut bisa memanfaatkan waktu latihan sebaik mungkin untuk memberi hasil terbaik.

“Kita optimis seperti seperti daerah lain bisa mendapatkan medali baik itu emas, perak ataupun perunggu,” bebernya.

Sementara Ketua Koorditaor Wilayah (Korwil) IMI Kolut Pathullah Hasyim mengatakan, dirinya sangat mengapresiasi pelatda tersebut karena diadakan di Kolut sehingga bisa berbagi pengalaman serta menyaksikan langsung persiapan-persiapan atlet yang akan membawa nama Sultra di ajang PON.

“Patut kita syukuri karena latihan di tempatkan di sini (Kolut). Nah kita bisa saling berbagi dengan yang lain, karena kita juga ikutkan dua pembalap lokal Kolut ikut latihan,” ujarnya. (b)

 


Kontributor: Rusman
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini