ZONASULTRA.COM, KENDARI – Menghadapi kejuaraan nasional karate Piala Mendagri di Palu, Sulawesi Tengah, 23-26 Maret 2018. Pengurus Provinsi (Pengprov) Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (Forki) Sulawesi Tenggara (Sultra) optimis meraih medali emas.
Ketua Bidang Pembinaan dan Prestasi Pengprov Forki Sultra La Isnain mengatakan, dari hasil seleksi daerah yang telah dilakukan, banyak atlet yang dinilai memiliki potensi baik di Piala Mendagri nantinya.
Isnain mengungkapkan, dengan potensi yang dimiliki setiap karateka Sultra tersebut, pihaknya tinggal membutuhkan persiapan yang baik guna meraih hasil maksimal di kejurnas karate piala Mendagri.
“Seleksi yang baru saja kita laksanakan memberikan gambaran yang sangat baik untuk prestasi emas di Piala Mendagri. Saat ini tinggal bagaimana menyiapkan mereka agar dapat lebih baik lagi,” kata Isnain di Sekretariat KONI Sultra, Jumat (2/3/2018).
Mengenai peluang karateka Sultra, Isnain menuturkan, untuk saat ini masih baik. Tetapi dirinya mengakui persaingan antara karateka di tingkat nasional saat ini sangat ketat.
Jadi untuk bisa bersaing baik dengan waktu yang tinggal kurang lebih satu bulan ini, para karateka Sultra bisa mempersiapkan diri dengan baik.
“Saat ini kami tengah mempersiapkan 15 karateka untuk tampil di Piala Mendagri. Saya berharap persiapan kami ini bisa menghasilkan prestasi emas di Palu,” tuturnya. (B)