ZONASULTRA.COM, KENDARI – Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Provinsi Sultra, Kusnadi mengungkapka, jika Penjabat Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Teguh Setyabudi dijadwalkan akan mengunjungi tiga daerah pelaksana pilkada serentak di Sultra.
Ketiga daerah itu, lanjut Kusnadi yakni Kabupaten Kolaka, Kabupaten Konawe serta Kota Baubau.
“Jadi setelah dari Bandung nanti pak Gubernur, akan mengunjungi daerah yang akan menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak pada Juni 2018,” ungkapnya.
Kunjungan Pj Gubernur Sultra ditiga daerah itu, lanjutnya, guna memastikan penyelenggaraan pilkada serentak agar berjalan sukses dan terkendali.
Sesuai jadwal Pj Gubernur, daerah pertama yang akan disambangi yakni Kabupaten Kolaka, pada 28 Februari 2018. Dari Kabupaten Kolaka, Pj Gubernur juga rencana akan singgah di Kabupaten Konawe.
“Nanti tanggal 1 Maret baru ke Baubau, di kolaka nanti selain mengadakan pertemuan dengan para penyelenggara Pilkada. Pak Gubernur juga menghadiri HUT Kolaka yang ke-58 yang jatuh pada 29 Februari 2018 mendatang. Nanti pak Gubernur juga akan jadi inspektur upacara disana,” jelasnya.
Sementara itu, di Kota Baubau sendiri, Pj Gubernur juga dijadwalkan akan mengikuti kegiatan partispasi masyarakat (Parmas) oleh KPU Sultra dalam rangka mengukur persiapan Pilkada serentak 2018. (B)
Reporter: Randi Ardiansyah
Editor Tahir Ose