PKS Masih Optimis Baharuddin-Lapili Pemenang Pilkada Muna

PKS Masih Optimis Baharuddin-Lapili Pemenang Pilkada Muna
Tumaruddin

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) masih menganggap Baharuddin–La Pili (Dokter Pilihanku) sebagai pasangan bupati dan wakil bupati Muna terpilih.

Hal itu setelah pasangan ini memenangi dua kali pemilihan, yakni pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 9 Desember 2015 dengan unggul 33 suara dan pemungutan suara ulang (PSU) yang kembali unggul 1 suara.

PKS Masih Optimis Baharuddin-Lapili Pemenang Pilkada Muna
Tumaruddin

Legislator PKS di DPRD Sulawesi Tenggara (Sultra), Tumaruddin mengatakan, walaupun ada pihak yang mempunyai kalkulasi bahwa Dokter Pilihanku kalah, namun itu masih menjadi polemik. Selain itu, pada saat pelaksanaan PSU ditemukan banyak pelanggaran.

“Temuan kami di lapangan ada banyak indikasi-indikasi pelanggaran. Makanya salah satu tindakan kita pada saat pleno di KPU kabupaten, saksi kita tidak menandatangani berita acara. Kita berharap MK (Mahkamah Konstitusi) bisa menilai apa yang dilakukan saksi kita itu,” kata Tumaruddin di Gedung Komisi DPRD Sultra, Senin (28/3/2016).

Dia melanjutkan, temuan-temuan di lapangan pada saat PSU yakni adanya ketidaknetralan pihak kepolisian, indikasi teror, mobil camat yang dilempari, salah satu masyarakat dipukul, dan air yang menjadi kebutuhan masyarakat di Marobo disabotase. Semua itu kata Tumaruddin, akan disampaikan pada saat persidangan di MK.

Pihaknya berharap MK segera mengeluarkan keputusan sehingga masyarakat Muna tidak menunggu terlalu lama dalam ketidakpastian siapa yang menjadi pemimpin Muna.

Kata Tumaruddin, MK seharusnya dapat memberikan keputusan yang adil, transparan, dan sesuai dengan prosedur pengambilan keputusan.

 

Penulis: Muhamad Taslim Dalma
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini