PKS Sultra Target Tujuh Kursi di Pileg 2019

Ketua DPW PKS Sultra Sulkhani
Sulkhani

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sulawesi Tenggara (Sultra) memasang target penambahan jumlah perolehan kursi pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019.

Ketua DPW PKS Sultra Sulkhani mematok tujuh kursi yang akan didudukkan partainya di DPRD Sultra.

“Pada Pileg 2019 kami targetkan jumlah kursi bertambah jadi tujuh dengan mempertahankan lima kursi yang sudah ada sekarang,” ujarnya kepada zonasultra.id, Sabtu (9/6/2018).

Dikatakan, PKS menargetkan setiap daerah pemilihan (dapil) masing-masing satu kursi kecuali dapil Baubau, Buton, Wakatobi, Buton Selatan, dan Buton Tengah ditargetkan dua kursi.

“Ada enam dapil, kita target setiap dapil satu kursi, kecuali dapil Baubau, Buton, Wakatobi, Buton Selatan, dan Buton Tengah, kita target dua kursi. Kalau bisa tercapai semua tujuh kita punya target,” ungkapnya.

(Baca Juga : PKS Tetap Solid Menangkan Asrun-Hugua)

Dikatakannya, untuk mencapai target itu, pihaknya sudah mempersiapkan kader-kader yang akan didorong di setiap dapil.

“Kalau untuk calon legislatif (caleg) ini sudah disusun, sudah mau finalisasi untuk di masing-masing dapil baik provinsi maupun kabupaten/kota. Seperti misalnya pak Yaudu Salam Ajo naik kelas ke DPR RI, itu dapil Baubau, Buton, Wakatobi, Buton Selatan, dan Buton Tengah kita dorong pak Muhammad Poli. Sementara dapilnya pak Poli saya yang isi,” tutupnya. (B)

 


Reporter : Ramadhan Hafid
Editor : Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini