ZONASULTRA.COM, KOLAKA– Jajaran Polres Kolaka menyiapkan lima buah pos pengamanan arus mudik lebaran idul fitri tahun ini. Kelima pos itu tersebar di beberapa titik di Kabupaten Kolaka dan Kolaka Timur (Koltim), Sulawesi Tenggara (Sultra).
IlustrasiKapolres Kolaka, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Darmawan Affandy menjelaskan, pengamanan arus mudik yang digelar melalui operasi Ramadhania itu melibatkan 150 personel yang terdiri dari satuan lalu lintas, sabhara, intelejen dan reskrim.
Lima titik pos pengamanan itu terbagi dalam beberapa lokasi yang terdiri dari wilayah timur bertempat di Rate-rate, wilayah bagian utara bertempat di Wolo, wilayah bagian selatan bertempat di Bandara Sangia Nibandera, pelabuhan penyeberangan Fery dan terminal angkutan darat Larumbalangi kelurahan 19 November.
“Kami telah menggelar rapat koordinasi lintas sektoral dengan pemda Kolaka dan Koltim, berkaitan dengan pelaksanaan pengamanan arus mudik lebaran,” ujarnya.
Dia menjelaskan, pada setiap Pos Pam, dijaga oleh beberapa orang personel gabungan, yang melibatkan anggota PMI, Basarnas, Senkom, BPBD, PolPP, TNI dan Polri.
“Harapan kami tetap pada sasaran Kamseltibcarlantas, bagi para pemudik yang akan meninggalkan kampung halamannya, untuk memberi kenyamanan dan kemudahan, dalam mekaksanskan ibadah idul fitri di kampung halaman,” ujarnya. (B)
Repoter : Abdul Saban
Editor : Rustam