PPP Dorong Yusran di Pilkada Baubau dan Jayadin di Kolaka

Partai Persatuan Pembangunan
Partai Persatuan Pembangunan

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PPP Sulawesi Tenggara (Sultra) mendorong kadernya, Yusran di Baubau dan Jayadin di Kolaka untuk maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (pilkada) 2018.

Partai Persatuan Pembangunan

Ketua DPW PPP Sultra Rasyid Syawal mengatakan dua kader tersebut maju sebagai 02 atau calon wakil bupati/walikota. Meski ada kader yang maju, Dewan Pimpinan Pusat (DPP) tetap menginstruksikan agar pendaftaran calon kepala daerah dibuka.

“Baubau ini kita harapkan DPC (Dewan Pimpinan Cabang) di sana buka pendaftaran sesuai instruksi DPP. Saya belum dapat laporan sampai sekarang apakah mereka sudah buka atau belum,” ujar Rasyid melalui telepon selulernya, Rabu (23/8/2017).

di Kolaka, DPC PPP setempat sudah membuka pendaftaran, bahkan sudah dilakukan perpanjangan pendaftaran. Namun kata Rasyid, yang mendaftar hanya Ahmad Safei dan kader PPP Jayadin (pasangan bupati yang menjabat).

Lanjut dia, sebenarnya DPW PPP mendorong Jayadin maju sebagai 01 di pilkada Kolaka 2018 namun Jayadin tetap ingin maju sebagai 02 berpasangan dengan Ahmad Safei. Khusus Konawe, PPP tidak dapat berbicara apa-apa karena tidak memiliki kursi di DPRD setempat.

Di Baubau PPP memiliki 2 kursi DPRD sehingga butuh 3 kursi koalisi partai untuk dapat mengajukan pasangan calon walikota. Sedangkan di Kolaka, PPP memiliki 3 kursi yang membutuhkan 3 kursi koalisi lagi untuk dapat mengusung Ahmad Safei – Jayadin. (B)

 

Reporter : Muhamad Taslim Dalma
Editor : Tahir Ose

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini