ZONASULTRA.COM, ANDOOLO – Putra mantan Bupati Konawe Selatan (Konsel), Sulawesi Tenggara (Sultra) Imran, Wahyu Ade Pratama mengaku memiliki ikatan historis dengan Konsel. Oleh sebab itu, dirinya berniat maju pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2020 di daerah tersebut.
Hal ini diungkapkan Wahyu usai menyerahkan berkas pendaftarannya di Partai Gerindra yang dibawanya langsung di Sekretariat Partai Gerindra di Kelurahan Potoro, Kecamatan Andoolo, Rabu (23/10/2019).
(Baca Juga : Daftar di Demokrat, Wahyu Maju Pilkada Konsel)
“Saya kira kita tahu bersama, kurang lebih dari terbentuknya Konawe Selatan ini kita juga ikut berbuat, maka itu saya termotivasi untuk maju di sini. Kedua, kita ini juga sebagai kader di Gerindra punya hak dan peluang untuk maju,” kata Wahyu.
Disinggung tentang statusnya yang pernah maju di Pilkada Kolaka Timur (Koltim) tahun 2015 lalu, Wahyu menegaskan bahwa dirinya sangat ingin membangun Konsel menjadi lebih baik.
“Seperti yang saya jelaskan tadi, kami ada histori di Konsel, tidak bisa kami melepas daerah ini karena kalau mau dibilang putra daerah saya kira kita juga sama-samalah, semua ini kan,” ujarnya.
(Baca Juga : Survei Parameter: Surunuddin Masih Diinginkan Jadi Bupati)
Pria yang akrab disapa Yuyu ini pun mengaku telah mendapatkan restu dari sang ayah. Sang ayah, Imran, selain mantan bupati dua periode di Konsel, saat ini juga tengah menahkodahi partai besutan Prabowo Subianto sebagai Ketua DPD Gerindra Sultra.
Meski begitu, ia mengaku jika di internal Partai Gerindra sendiri belum secara resmi melakukan pertemuan untuk membahas perihal majunya dirinya di Pilkada Konsel.
Terkait persiapan maju pilkada, Yuyu mengatakan saat ini tengah melakukan komunikasi dengan pihak keluarga. Dan dalam waktu dekat dirinya akan menyiapkan mulai dari percetakan baliho hingga sosialisasi ke seluruh masyarakat di Konawe Selatan.
Yuyu sendiri sejauh ini telah mendaftar di sejumlah partai, di antaranya Partai Demokrat, Gerindra dan rencananya hari ini juga bakal memasukkan berkas pendaftaran ke Partai Nasdem. (b)