Rangkaian Festival Budaya Tua, Pemda Buton Gelar Sunatan Massal

173
Rangkaian Festival Budaya Tua, Pemda Buton Gelar Sunatan Massal
SUNATAN MASSAL - Memeriahkan Festival Budaya Tua Buton pada 19-24 Agustus 2017 mendatang, Pemerintah Kabupaten Buton menyelenggarakan sunatan massal atau dalam bahasa Buton disebut Tandaki, Senin (14/8/2017). (Nanang Suparman/ZONASULTRA.COM)

Rangkaian Festival Budaya Tua, Pemda Buton Gelar Sunatan Massal SUNATAN MASSAL – Memeriahkan Festival Budaya Tua Buton pada 19-24 Agustus 2017 mendatang, Pemerintah Kabupaten Buton menyelenggarakan sunatan massal atau dalam bahasa Buton disebut Tandaki, Senin (14/8/2017). (Nanang Suparman/ZONASULTRA.COM)

 

ZONASULTRA.COM, PASARWAJO – Memeriahkan Festival Budaya Tua Buton pada 19-24 Agustus 2017 mendatang, Pemerintah Kabupaten Buton menyelenggarakan sunatan massal atau dalam bahasa Buton disebut Tandaki.

“Pada sunatan massal ini pemda menyiapkan sekitar 200 orang, dan tidak ada batasan. Pemda siap menampung,” kata Plt Bupati Buton La Bakry ditemui awak media di sela-sela kegiatan sunatan massal di Gedung Wakaka, Kecamatan Pasarwajo, Senin (14/8/2017).

Tandaki merupakan tradisi budaya tua Buton. Tandaki merupakan bagian proses anak-anak memasuki akil balik menjadi remaja. Setelah ditandaki biasanya anak-anak tersebut sudah memakai kopiah (songkok) dan salat.

“Inikan merupakan budaya yang sudah lama, olehnya itu kita ingin angkat kembali setiap tahunnya,” kata La Bakry.

Dia melanjutkan, kegiatan sunatan massal ini sangat membantu masyarakat, apalagi bagi warga kurang mampu yang ingin menyunat anaknya, namun tidak memiliki biaya.

“Sunatan massal ini gratis, tidak dipungut biaya. Walaupun kita targetkan 200 anak, namun apabila melebihi yang ditargetkan kami tetap melayaninya,” ujarnya.

Pihaknya berharap, sunatan massal ini selain memberi manfaat kepada masyaraka, juga bisa membuat Festival Budaya Tua Buton tetap lestari. (B)

 

Reporter: Nanang Suparman
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini