RAPBD Konut 2016, 4 Sektor Jadi Prioritas

Aswad Sulaiman
Aswad Sulaiman

ZONASULTRA.COM, WANGGUDU – Bupati Konut Sulawesi Tenggara (Sultra), Aswad Sulaiman menyerahkan secara langsung Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) tahun 2016 ke DPRD setempat pada sidang Paripurna, Selasa (15/12/2015).

Dalam Rancangan APBD tersebut, pendapatan daerah Konawe Utara diproyeksikan sebesar Rp.773,6 Miliar. Anggaran tersebut terdiri dari Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebesar Rp.10 Miliar, Dana Perimbangan Rp.640,6 Miliar dan lain-lain pendapatan daerah yang sah sebesar Rp.123 Miliar.

Untuk pembiayaan daerah tahun 2016 diproyeksi Rp.10 Miliar. Pembiayaan ini terdiri dari penerimanaan pembiayaan daerah sebesar Rp.5 Miliar dan pengeluaran pembiayaan daerah sebesar Rp.5 Miliar.

Sementara untuk belanja daerah Konawe Utara ditargetkan sebesar Rp.773,6 miliar. Jumlah tersebut terdiri dari belanja tidak langsung sebesar Rp.365,9 miliar dan belanja langsung sebesar Rp.408,7 miliar.

Untuk struktur belanja daerah, 4 sektor menjadi prioritas pemda yang mempunyai anggaran terbesar. Diantaranya, Dinas Pekerjaan Umum (PU), Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (PK), Dinas Kesehatan (Dinkes), RSUD Konut dan Dinas Pertanian. Bahkan untuk Dinas PU dianggarkan sebesar Rp.108,5 M.

“Untuk mendorong tercapainya sasaran pembangunan, langka kebijakan pengelolaan keuangan yang inovatif dan kreatif diperlukan. Ini guna merespon dan merealisasikan berbagai program dan kegiatan pembangunan yang menjadi kebutuhan masyarakat,” kata Aswad Sulaiman

Sasaran-sasaran jangka menengah daerah yang tercantum dalam rencana pembangunan jangka menengah daerah (RPJMD). Untuk itu, dalam penyurunan RAPBD tahun 2016 lebih memperhatikan aspek-aspek pembangunan. Seperti kondisi kecenderungan perkembangan ekonomi terkini, baik regional, nasional maupun global.

“Penyusunan RAPBD tahun 2016 memperhatikan Peraturan Menteri Dalam negeri Nomor 52 Tahun 2015 tentang pedoman penyusunan APBD dengan mempertimbangkan beberapa aspek,” jelasnya.

 

Penulis : Mumu
Editor : Kiki