PERBAIKAN JALAN – Jajaran Kepolisian Sektor Lasolo, Kecamatan Lasolo sedang memperbaiki dan menimbun jalan poros menuju Wanggudu, tepatnya di Desa Bandaeha, Kecamatan Molawe, Rabu (7/6/2017) yang rusak parah. Kegiatan dipimpin langsung Kapolsek Lasolo Ipda Ramlan. (Jefri/ZONASULTRA.COM)
ZONASULTRA.COM, WANGGUDU – Jajaran satuan Kepolisian Sektor Lasolo, Kecamatan Lasolo, Kabupaten Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara (Sultra) turun langsung melakukan perbaikan jalan poros menuju ibu kota Wanggudu sepanjang puluhan meter, tepatnya di Desa Bandaeha, Kecamatan Molawe.
Jalan trans Sulawesi yang merupakan satu-satunya tempat para pengendara melintas itu rusak parah dan berlubang dengan kedalaman setengah meter. Genangan air yang berada di badan jalan seringkali membuat para pengemudi roda dua yang melintas mengalami kecelakaan.
Memimpin langsung kegiatan tersebut, Kapolsek Lasolo Inspektur Dua (Ipda) Ramlan mengatakan, jalan merupakan salah satu akses bagi keselamatan masyarakat dalam berkendara. Olehnya perlu ada perhatian serius tanpa harus berharap dari leading sektornya.
“Di sinikan jalannya agak tanjakan. Nah kalau orang baru yang masuk di sini terus tidak tau ada jalan rusak jelas akan jatuh. Kan kasian. Apalagi di musim hujan begini, selain jalan rusak juga licin,” kata Ipda Ramlan di lokasi penimbunan jalan, Rabu (7/6/2017).
Dia menambahkan, aksi kerja bakti ini pihaknya menurunkan 15 personil dengan menggunakan pacul dan skupang. Sedangkan material yang digunakan berupa pasir dan batu kerikil yang sudah dihancurkan.
“Ini sudah tugas dan kewajiban kami sebagai aparat keamanan memberikan pelayanan prima kepada masyarakat,” ujarnya.
Warga setempat pun memberikan apresiasi besar terhadap jajaran Polsek Lasolo karena mau turun memperbaiki jalan dalam kondisi hujan.
“Ini merupakan contoh yang baik. Menandakan bahwa bentuk kepedulian Polsek Lasolo terhadap masyarakat tinggi sekali. Dengan sendiri masyarakat terpanggil juga untuk bekerja sama-sama,” kata Japar, warga setempat. (B)
Reporter: Jefri Ipnu
Editor: Jumriati