Rekomendasi PDIP di 6 Daerah Belum Keluar, Ini Kata Bambang Pacul

Ketua DPP Bidang Pemenangan Pemilu periode 2019-2024 Bambang Wuryanto atau Bambang Pacul
Bambang Pacul

ZONASULTRA.COM, JAKARTA – Dari tujuh daerah yang menggelar Pilkada 2020 di Sulawesi Tenggara (Sultra), Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) telah mengeluarkan satu rekomendasi yakni Abu Hasan dan Suhuzu yang diusung di Kabupaten Buton Utara (Butur).

Untuk enam rekomendasi daerah lain, Ketua DPP Bidang Pemenangan Pemilu periode 2019-2024 Bambang Wuryanto atau Bambang Pacul mengatakan akan diberikan bertahap.

“Ada empat tahap. Tahap satu sekarang, tahap dua 3 Maret, tahap tiga 23 Maret dan tahap empat yang kira-kira kans menangnya kecil,” kata Bambang Pacul saat ditemui usai acara di Gedung DPP PDIP, Jalan Diponegoro Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (19/2/2020).

Bambang menuturkan, pemberian rekomendasi untuk calon kandidat pilkada berbeda-beda masing-masing daerah. Apalagi bagi para calon yang masih melakukan lobi-lobi pintu partai politik.

(Baca Juga : PDIP Usung Abu Hasan-Suhuzu di Pilkada Buton Utara)

“Jadi kan atas dasar kesiapan, kesiapan mana yang paling siap. Ini sudah siap, running dulu tahap satu. Tahap dua ini kan masih belum ada yang belum form,” kata Bambang.

Dikonfirmasi terkait prioritas kader, Bambang mengatakan pada dasarnya partai mementingkan kadernya. Tetapi juga melihat realitas yang ada, apakah di daerah tersebut mempunyai kader yang mumpuni.

“Kalau kursimu cuma dua, kamu ngotot ya kan susah. Kursi dua ngotot, kursi satu minta calon ngotot kan gak bener,” pungkasnya. (B)

 


Reporter: Rizki Arifiani
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini