Rektor USN Kolaka Keluarkan Surat Edaran Antisipasi Corona

392
Rektor USN Kolaka Azhari
Azhari

ZONASULTRA.COM, KOLAKA – Rektor Universitas Sembilanbelas November Kolaka, Azhari mengeluarkan surat edaran untuk mengantisipasi penyebaran virus corona atau Corona Virus Disease (Covid-19) di lingkup kampus merah marun tersebut.

Dalam surat edarannya tersebut, rektor mengimbau kepada seluruh mahasiswa, dosen, dan tenaga kependidikan untuk mengaplikasikan perilaku hidup sehat dan bersih, termasuk mengikuti segala arahan dari Kementerian Kesehatan.

“Sekalipun di Kolaka belum ada dijumpai kasus yang disebabkan virus corona, kita tetap perlu meningkatkan kewaspadaan,” ujarnya ditemui di ruangan kerjanya, Senin (16/3/2020).

Menyoal kegiatan pembelajaran, Azhari menjelaskan seperti arahan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, kegiatan perkuliahan di USN tetap dilakukan, hanya saja dilaksanakan secara online dengan memanfaatkan media sosial yang ada, mulai 17 Maret sampai 29 Maret 2020.

(Baca Juga : Gubernur Sultra Liburkan Sekolah, Proses Belajar Lewat Online)

Bila dilakukan kegiatan perkuliahan dengan tatap muka langsung oleh dosen dan mahasiswa, maka waktu pertemuan dibatasi maksimal 15 menit, dengan jumlah peserta yang juga dibatasi maksimal 5 orang.

Dengan perkuliahan yang dilakukan secara dalam jaringan (daring), mahasiswa yang berasal dari luar Sultra, dianjurkan agar tidak meninggalkan Kolaka. Menurutnya, Kolaka masih aman dari penyebaran virus corona. Tak hanya itu, segala jenis praktik lapangan yang mesti dilakukan mahasiswa untuk dijadwalkan ulang, sambil menunggu informasi perkembangan penyebaran virus corona.

Azhari mengingatkan agar mahasiswa dan dosennya meningkatkan kewaspadaan terhadap virus tersebut dengan menghindari perkumpulan dengan orang dalam jumlah banyak (keramaian).

“Sebisanya kita yang mengisolasi diri sendiri. Apalagi kalau baru kembali dari luar kota. Kesadaran diri sendiri sajalah,” tambahnya.

Dia meminta bagi mahasiswa atau dosen dan tenaga kependidikan yang mengalami sakit, agar tidak datang ke kampus, hingga kondisi kesehatannya benar-benar sehat dan stabil kembali.

Selain itu, bagi mahasiswa dan dosen untuk sementara waktu diminta tidak meninggalkan Kabupaten Kolaka mengikuti kegiatan di dalam dan luar negeri. Selagi kegiatan tersebut tidak penting, sebisanya untuk tidak keluar daerah dulu.

“Jangan keluar kota kalau urusannya tidak terlalu penting. Begitu juga sebaliknya, tidak usah dulu ke Kolaka,” jelasnya.

Sementara itu, Azhari juga menginstruksikan kepada mahasiswa program studi farmasi dan kimia untuk berkolaborasi membuat hand sanitizer (pembersih tangan). Sebagai tahap awal, ia menyiapkan 1.000 botol, yang nantinya juga akan dibagikan kepada masyarakat Kolaka. (B)

 


Kontributor : Sitti Nurmalasari
Editor: Muhamad Taslim Dalma

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini