Relawan Kamali Siap Menangkan Ali Mazi – Lukman Abunawas

Relawan Kamali Siap Menangkan Ali Mazi - Lukman Abunawas
PENGUKUHAN - Calon Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Ali Mazi saat mengukuhkan La Ode Tamsil sebagai koordinator wilayah relawan Komando Ali Mazi - Lukman Abunawas (Kamali) dalam acara silaturahmi dan pengukuhan relawan Kamali di Bukit Selamat, Wakonti, Kota Baubau, Sabtu (12/5/2018). (Istimewa)

ZONASULTRA.COM, BAUBAU – Dukungan terhadap Pasangan Calon (paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) nomor urut 1 Ali Mazi – Lukman Abunawas terus bergulir. Kali ini dukungan untuk memenangkan pasangan dengan tagline Aman datang dari tim relawan Komando Ali Mazi – Lukman Abunawas (Kamali).

Dalam acara silaturahmi dan pengukuhan relawan Kamali yang dilaksanakan di Bukit Selamat, Wakonti, Kota Baubau, Sabtu (12/5/2018), dan dihadiri langsung oleh calon Gubernur Ali Mazi.

Dalam acara tersebut, Ali Mazi mengukuhkan La Ode Tamsil sebagai koordinator wilayah relawan Kamali dan La Kano sebagai panglima relawan Kamali, sebagai bentuk amanah dalam berjuang untuk memenangkan Aman pada tanggal 27 Juni 2018.

La Ode Tamsil, selaku koordinator wilayah relawan Kamali mengatakan, relawan Kamali saat ini telah terbentuk di dua kota dan 15 kabupaten di Sultra. Tiap daerah dikoordinir oleh koordinator daerah kota/kabupaten dan telah memiliki relawan sampai pada tingkatan RT dan dusun.

“Mereka adalah gerilyawan yang siap memenangkan Ali Mazi dan Lukman Abunawas sebagai gubernur dan Wakil Gubernur Sultra periode 2018 – 2023,” kata Tamsil melalui pers release-nya kepada zonasultra.id, Sabtu (12/5/2018) malam.

(Baca Juga : Kampanye di Ranomeeto, Ali Mazi: JSI Bukan Lembaga Abal-abal)

Relawan Kamali Siap Menangkan Ali Mazi - Lukman Abunawas

Lebih lanjut Tamsil mengatakan, bahwa relawan Kamali memiliki sikap kebersamaan, komitmen dan konsisten untuk berjuang dan menggerahkan seluruh potensi serta struktur relawan Kamali untuk memenangkan Ali Mazi dan Lukman Abunawas sebagai gubernur dan Wakil Gubernur Sultra periode 2018-2023.

Meski pelaksanaan acara tersebut sedikit diguyur hujan namun tidak menyurutkan semangat dan antusias warga untuk menyaksikan dan mendengarkan orasi politik dariAli Mazi hingga selesai.

Bahkan kehadiran Ali Mazi disambut dengan salawat nabi oleh warga, sebagai simbol kehadiran seorang pemimpin yang sangat dirindukan oleh masyarakat untuk memimpin Sultra lima tahun ke depan.

(Baca Juga : Kampanye di Raha, Ali Mazi Kenang Masa Kecil)

Dalam orasi singkatnya, Ali Mazi memberikan apresiasi atas pembentukan relawan Kamali untuk mendukungnya bersama Lukman Abunawas dalam perhelatan Pilgub Sultra 27 Juni mendatang.

“Saya mencalonkan diri sebagai Gubernur Sultra bukan semata-mata ingin mencari sesuatu, tapi saya ingin mengabdikan diri demi kepentingan seluruh masyarakat Sultra. Sebagai putra daerah saya sangat berdosa, jika terus melihat Sultra dalam kondisi seperti ini. Saya kembali karena ingin membangun Sultra menuju masyarakat yang sejahtera,” ujar Ali Mazi. (B)

 


Reporter : Ramadhan Hafid
Editor : Abdul Saban

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini