ZONASULTRA.COM, UNAAHA – Pembangunan Badan layanan umum Daerah (BLUD) Rumah Sakit (RS) Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra) terus dikebut.
Kepala Dinas Kesehatan Konawe, Muhammad Aris memastikan, pertengahan Mei 2018 mendatang BLUD RS Konawe sudah bisa beroperasi secara maksimal dalam memberikan pelayanan. Karena hingga saat ini pengerjaan RS tersebut sudah mencapai 75 persen.
“Allhamdulillah, tinggal pemolesan dan pemasangan instalasi listrik,” ucap Muhamad Aris
BLUD Konawe yang menelan anggaran mencapai Rp 231 miliar itu didesaian menjadi rumah sakit tiga lantai dengan fasilitas kamar sebanyak 182 ruangan, 112 ruangan diantaranya ruangan untuk pasien. Dan salah satu strategi untuk tenaga operasional rumah sakit tersebut, Dinas Kesehatan akan megoptimalkan tenaga kesehatan yang ada di beberapa Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas).
“Untuk rumah sakit ini, kita akan memaksimalkan tenaga-tenaga kesehatan yang ada di Konawe, namun jika tenaga medis belum mencukupi maka akan dilakukan perekrutan tenaga kesehatan dengan membebankan anggaran gaji melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Konawe,” terangnya
Aris berharap dengan adanya BLUD Konawe, masyarakat mendapatkan pelayanan terbaik. Karena selama ini tidak dipungkiri banyak warga terpaksa harus dirujuk ke rumah Sakit yang ada di Kota Kendari, bahkan sebagian masyarakat Konawe banyak yang melakukan pengobatan di luar Sultra.
“RS ini nantinya akan menjadi rumah sakit regional yang akan menangani pasien rujukan dari empat wilayah Kabupaten, seperti Kolaka Timur, Konawe Selatan, Konawe Utara, dan Konawe sendiri. Rumah sakit ini akan menjadi sentra pelayanan dari beberapa kabupaten lainnya, sehingga kita berharap agar tidak ada lagi warga Konawe yang berobat keluar daerah,” tutupnya. (B)
Reporter : Dedy Finafiskar
Editor : Tahir Ose