ZONASULTRA.COM, KENDARI– Aksi perampokan kembali terjadi di kota Kendari, Kamis (10/3/2016) malam, setelah sebelumnya aksi perampokan yang merugikan PT MIP senilai 500 Juta ( Baca : http://zonasultra.id/begini-kronologis-perampokan-manajer-pt-mip.html ). Kali ini perampok membobol rumah seorang pegawai Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Eka Wati yang beralamat di kawasan THR, BTN Biralen Blok A nomor 9.
Eka Wati menjelaskan, dalam menjalankan aksinya perampok membakar gembok rumah untuk bisa masuk kedalam. Eka menuturkan, saat ia tiba di rumahnya dari kantor sekitar pukul 20.00 Wita, ia kaget melihat gembok rumahnya sudah hangus terbakar.
Saat memasuki rumahnya, ia pun kaget melihat isi rumahnya yang berantakan. Ia pun langsung menelepon polisi. “Setelah memerikasa isi lemari yang berantakan dalam rumah, saya langsung menghubungi polisi,” ujar Eka
Menurut Eka Wati, perampok berhasil mengasak sejumlah barang berharga yang tersimpan di dalam lemari senilai ratusan juta rupiah, dengan rincian 2 set emas dengan masing-masing berat 30 gram, 1 buah hp BB merk Q10, 3 buah jam tangan bermerek (bulgari, Gucci dan alexander) dan cincin emas sebanyak 50 gram.
Kasus ini kini sedang ditangani oleh pihak kepolisian. “Saya berharap agar tindakan kriminal yang seperti ini tidak lagi terulangi di rumah saya, dan pelaku perampokan tersebut secepatnya didapat,” ujar Eka.
Penulis : La Ode Muh. Fardan
Editor : Rustam