Sekda Kolaka Lantik 5 Pejabat Administrator

473
Sekda Kolaka Lantik 5 Pejabat Administrator
PELANTIKAN - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kolaka, Poitu Murtopo melantik lima Pegawai Negeri Sipil (PNS) dengan jabatan administator di Ruang SMS Berjaya Pemda Kolaka, Selasa (30/6/2020). (Foto : Istimewa)

ZONASULTRA.COM, KOLAKA – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kolaka, Poitu Murtopo melantik lima Pegawai Negeri Sipil (PNS) dengan jabatan administator di Ruang SMS Berjaya Pemerintah Daerah (Pemda) Kolaka, Selasa (30/6/2020).

Ia mengatakan, pelantikan ini hanya mengisi kekosongan posisi jabatan administator di instansi. Yang pejabat sebelumnya sudah memasuki masa pensiun dan naik jabatan ke pimpinan tinggi pratama.

Poitu mengharapkan kepada pejabat yang dilantik dapat mengemban tugas dan tanggung jawab, berintegritas, meningkatkan kinerja, amanah, dan jujur dalam melaksanakan fungsi dan tugas jabatan yang diemban.

“Tidak ada lagi alasan saya baru di sini dan lain sebagainya. Karena mereka sudah lama bekerja,” ujarnya.

Berikut kelima pejabat yang dilantik:

1. Muhammad Jufri, Sekertaris Badan Pendapatan Daerah Kolaka menduduki jabatan baru Kabag Pemerintahan dan Otonomi Daerah Setda Kolaka.

2. La Ode Popi menduduki jabatan baru sebagai Sekretaris Badan Pendapatan Daerah Kolaka. Jabatan sebelumnya Kepala Bidang Penagihan, Keberatan, dan Pengembangan Daerah Bapenda Kolaka.

3. Dwi Satharti Sari sebelumnya menjabat Sekertaris Badan Kesatuan Bangsa, Politik, dan Perlindungan Masyarakat Kolaka kini mengisi jabatan baru sebagai Sekertaris Dinas Pariwisata Kolaka.

4. Hendriyanto jabatan lamanya Kepala Bidang Penanganan Masalah Aktual, Badan Kesbangpol dan Perlindungan Masyarakat Kolaka, menjadi Sekertaris Badan Kesbangpol dan Perlindungan Masyarakat Kolaka.

5. Basotang menduduki jabatan baru sebagai Sekretaris Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kolaka, jabatan lama Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kolaka. (b)

 


Kontributor : Sitti Nurmalasari
Editor: Ilham Surahmin

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini