Selama Operasi Zebra di Muna, 507 Kendaraan Ditilang

Iptu Yonathan
Iptu Yonathan

ZONASULTRA.COM, RAHA – Sebanyak 507 kendaraan terjaring dalam Operasi Zebra Anoa di Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara (Sultra) yang digelar 1-14 November 2017. Pelanggar didominasi kendaraan roda dua.

Iptu Yonathan
Iptu Yonathan

Kasatlantas Polres Muna Iptu Yonathan mengatakan, dalam operasi zebra kali ini pihaknya lebih fokus terhadap pelanggaran yang tampak secara kasatmata, yakni tidak memakai helm 121 pelanggar, yang tidak lengkap surat-surat dan komponen lainnya sebanyak 331 pelanggar dan untuk kendaraan roda empat yang tak memakai sabuk pengaman ada 55 pelanggar.

“Ketiga jenis pelanggaran ini diperoleh dari data pelanggaran sepeda motor, sedangkan untuk mobil pelanggaran terbanyak yakni tidak memakai sabuk pengaman,” kata Yonathan saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu (15/11/2017).

BACA JUGA :  Antisipasi Kerawanan Kampanye, Polda Sultra Mulai Operasi Cipkon

Kata mantan Kapolsek Kodeoha Kolut ini, pihaknya menyita beberapa barang bukti dari para pengguna kendaraan yang melanggar lalu lintas yakni SIM sebanyak 163, STNK sebanyak 167 dan kendaraan yang disita sebanyak 177 unit.

Dibanding tahun sebelumnya, jumlah penindakan tilang tahun ini mengalami peningkatan. Pada tahun 2016 hanya ada 273 pelanggar dan tahun ini meningkat menjadi 507 pelanggar.

BACA JUGA :  Sepekan Operasi Simpatik Digelar, 1. 318 Pengendara Terjaring Rasia

Yonathan menambahkan, selama operasi zebra 2017, kecelakaan lalu lintas ada tiga kasus dengan korban dua orang meninggal dunia, dua orang luka berat dan dua orang luka ringan.

“Memang bukan perkara mudah memberikan kesadaran masyarakat untuk tertib berlalu lintas. Untuk itu, perlu banyak pihak yang sama-sama memberikan upaya agar masyarakat di wilayah hukum Polres Muna yakni Kabupaten Muna, Muna Barat dan Buton Utara, mau berlalu lintas dengan tertib,” tambahnya. (B)

 

Reporter: Kasman
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini