Seleksi UKPPI ASN Dimulai Besok

424
ilustrasi pns
Ilustrasi

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Ujian Kenaikan Pangkat Penyesuaian Ijazah (UKPPI) untuk para Aparatur Sipil Negara (ASN) golongan II dan III se-Sulawesi Tenggara (Sultra) akan mulai dilaksanakan Kamis (5/9/2019) besok. UKPPI ini diprioritaskan untuk seluruh ASN se-Sultra, termasuk instansi vertikal.

Kepala Sub Bidang (Kasubid) Formasi Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sultra, Hadrawati Yusuf menjelaskan, sejuah ini ASN yang mendaftarkan diri sebagai peserta UKPPI di BKD Sultra sudah 109 orang. Terdiri dari ASN lingkup Pemprov Sultra, pemda kabupaten/kota se- Sultra, dan instansi vertikal.

BACA JUGA :  Daftar Figur yang Berpotensi Maju Pilgub Sultra 2024

Baca Juga : Siap-siap, Pemprov Sultra Bakal Buka Seleksi UKPPI Bagi ASN

“Terbanyak itu dari Pemprov Sultra sekitar 56 orang, tapi itu sudah termasuk instasi vertikal. Kemudian dari seluruh kabupaten/kota itu sekitar 53 orang, tapi tidak semua daerah juga karena sampai sekarang Kabupaten Konawe belum ada pendaftarnya,” terang Hadrawati saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu (4/9/2019).

Ia menerangkan, seleksi UKPPI akan berlangsung empat sesi. Tiap sesi diikuti 30 peserta. Nantinya para ASN akan mengikuti seleksi dengan sistem tes yang hampir sama dengan CPNS, baik dari segi soal maupun waktu.

BACA JUGA :  Dorong Peningkatan Kualitas Event Pariwisata, Dispar Sultra Launching KEN 2024

Baca Juga : Pemprov Sultra Hibahkan Tanah Untuk Tiga Instansi Vertikal

“Soalnya menggunakan sistem CAT, dengan jumlah soal 150. Peserta yang dinyatakan lulus harus memiliki nilai 60,” jelasnya.

Menurut Hadrawati, pelaksanaan UKPPI ditujukan untuk meningkatkan kualitas ASN agar dapat menjalankan tugas serta fungsinya dengan mumpuni. (b)

 


Reporter: Randi Ardiansyah
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini