Seorang Nelayan Asal Bombana Hilang Saat Memancing

107
Seorang Nelayan Asal Bombana Hilang Saat Memancing
Basarnas Kendari bersama masyarakat setempat melakukan persiapan pencarian terhadap korban yang hilang saat mencari ikan. (Istimewa)

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Irlan (32) warga Desa Ladumpi, Kecamatan Rarowatu, Kabupaten Bombana yang berprofesi sebagai nelayan dinyatakan hilang di sekitar perairan Langkolawa, Minggu (5/12/2021) pukul 14.00 Wita.

Humas Basarnas Kendari Wahyudi menjelaskan, peristiwa hilangnya korban pertama kali disampaikan oleh Saidin. Bahwa telah terjadi kecelakaan satu buah longboat pada Senin (6/12/2021) pukul 04.00 Wita. Tim Rescue Kendari berjumlah enam orang diberangkatkan ke lokasi kejadian untuk memberikan pertolongan.

“Informasi yang diperoleh korban hilang saat hendak pergi memancing ikan namun tidak kembali,” ujar Wahyudi dalam rilisnya.

Kata dia, pihaknya tiba di pelabuhan Kasipute sekitar pukul 07.30 Wita dan langsung berkoordinasi dengan pihak terkait untuk pencarian korban. Basarnas menggunakan Rescue Car dan membawa satu unit rubber boat beserta peralatan pendukung keselamatan lainnya.

Jarak tempuh lokasi kejadian kecelakaan dengan Kantor Basarnas Kendari sekitar 149 Km. Sementara cuaca mendung, tinggi gelombang 0,5 meter, dengan kecepatan angin 2-15 knot.

Kebiasaan korban pergi memancing pukul 03.00 Wita menggunakan Longboat miliknya dengan ciri-ciri list biru kuning di perairan Langkolawa. Korban biasanya pulang ke rumah pada pukul 13.00 Wita, keluarga korban juga telah melakukan pencarian namun nihil.

“Hingga saat ini Basarnas Kendari dan pihak keluarga masih terus melakukan pencarian terhadap korban hilang,” tutupnya. (C)


Penulis : M12
Editor: Ilham Surahmin

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini