ZONASULTRA.COM, WANGI-WANGI – Dinas kepemudaan dan olahraga (Dispora) Wakatobi akan menggelar berbagai lomba dan kejuaraan, untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Wakatobi yang ke 14.
“Hal itu kami lakukan sebagai upaya memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat serta meningkatkan prestasi olahraga,”ujar La Ode Adili, Kepala Dinas (Kadis) Dispora Kabupaten Wakatobi. Rabu, (13/12/2017) ditemui di kantornya kompleks perkantoran Manugela, Kecamatan Wangiwangi.
Kegiatan yang rencananya akan dilaksanakan mulai tanggal 14 hingga 18 Desember 2017, dibuka untuk umum dan pelajar Sekolah Menengah Atas (SMA) sederajat se-Kabupaten Wakatobi.
“Untuk kategori umum lomba masing-masing adalah lari karung, bola gotong, lomba katinting, lomba bodi batang, lomba dangdut, lomba joget berpasangan, dan lomba balas pantun. Dan untuk kategori cabang olahraga yang dipertandingkan tingkat SMA sederajat masing-masing adalah tenis meja, lari 100 meter, lari 200 meter, tolak peluru, dan bulu tangkis,” jelasnya.
Rencananya, besok akan dilangsungkan upacara pembukan lomba dan kejuaraan tersebut di pelataran kantor Bupati Wakatobi. (B)
Reporter : Nova Ely Surya
Editor : Kiki