ZONASULTRA.COM, KENDARI – Jelang Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sulawesi Tenggara (Sultra) 2018, figur bakal calon (balon) gubernur mulai menampakkan diri dan gencar melakukan sosialisasi ditengah-tengah masyarakat. Bahkan sejumlah balon telah memilih, dan menentukan pasangan duet dalam pagelaran pilgub 2018 mendatang.
Meski demikain ada pula balon yang masih menjomblo, seperti Marsekal Muda TNI AU Supomo, satu-satunya balon dari kalangan militer yang hingga kini belum mau menyebutkan satu nama pun yang akan jadi pasangannya.
Ditemui awak media, Supomo mengaku, jika saat ini dirinya belum bisa menyebutkan siapa yang akan menjadi pasangannya dalam Pilgub mendatang. Meski demikian, ia mengaku telah melakukan pertemuan dengan sejumlah balon lainnya.
“Tapi kita harus hati-hati, karena salah menggandeng bisa fatalkan. Kita lihatlah bagaimana respon masyarakat bagaimana, figur mana yang di sukai. Kita menggandeng figur yang bisa seirama dengan figur baru,” ungkapnya, Rabu (10/5/2017).
Namun sebagai putra daerah yang berasal dari kepuluan Sultra, lanjutnya, ia berharap nantinya dapat berpasangan dengan figur dari daratan Sultra. Dirinya menilai, hal itu demi menjaga kearifan lokal antara daratan sultra dan kepulauan sultra.
“Ia tentunya kita berharap itu, tapi sebenarnya lebih dari itu. Dituntut dari seorang figur yang progresif yang cepat melakukan eksekusi, tidak terlalu banyak mengeluarkan retorika wacana wacana tetapi eksekusinya tidak ada,” ujarnya.
Hingga saat ini, ia pun telah menjalin silaturahmi dengan masyarakat di berbagai daerah di sultra. Tidak hanya itu, dalam waktu dekat ia pun akan berkunjung ke Kolaka Utara (Kolut) serta sejumlah daerah di kepulauan seperti Wakatobi untuk menjalin silaturahmi dengan masyarakat disana.
Supomo merupakan salah satu putra daerah yang berasal dari Muna. Supomo merupakan Jenderal Dua Bintang TNI Angkatan Udara, yang mengawali karir di TNI Angkatan Udara Indonesia lulusan Akademi Angkatan Udara (AAU) tahun 1983 dan aktif hingga kini sebagai Staf Khusus Kasau. (B)
Reporter : Randi Ardiansyah
Editor : Tahir Ose