ZONASULTRA.COM, ANDOOLO – Bupati Konawe Selatan (Konsel) Sulawesi Tenggara (Sultra) Surunudin Dangga menanggapi dingin atas pernyataan Irham Kalenggo yang siap maju di pemilihan kepala daerah tahun 2020 mendatang.
Meski begitu, Surunudin mengaku senang jika kader Partai Golkar banyak yang tampil pada setiap perhelatan kontestasi politik.
Ia sangat bersyukur jika ada kader golkar terus tumbuh. Hal itu, kata dia, merupakan salah satu indikator keberhasilanya sebagai senior. Irham Kalenggo sendiri saat ini berstatus sebagai ketua DPD dua partai Golkar kabupaten Konsel.
Baca Juga : Rasyid Konsolidasi Maju Pilkada Konsel 2020
“Sebagai politisi, kader jangan sampai berhenti. kita harus menciptakan kader, itu cita-cita saya seperti itu. Makanya kalau hari ini banyak kader yang muncul, ya alhamdulilah,” kata Surunudin kepada awak media usai menghadiri rapat paripurna di gedung DPRD, Kamis (20/6/2019).
Surunudin juga tak mempermasalahkan adanya sejumlah figur yang telah menyatakan kesiapanya untuk maju mencalonkan diri. Menurutnya, semua ada aturan mainya untuk ditetapkan sebagai calon.
“Kita tidak bisa mengatakan bahwa saya ini maju, saya ini calon. Tidak bisa, harus ada yang usung dong, jadi tergantung partai kalau ada yang usung, ya, kita masih sehat masih kuat, ya, kita jalan,” ujarnya.
Ditanyai soal kriteria calon wakil yang akan mendampinginya maju bertarung pada pemilihan, apakah berasal dari Politisi atau Birokrasi, mantan ketua DPRD Konsel ini menginginkan yang mau melanjutkan cita-citanya memajukan daerah.
“Saya ingin yang mau melanjutkan Konsel ini menjadi lebih baik lagi,” tambahnya.
Ia pun berharap masyarakat agar lebih bijak dalam menghadapi pemilihan kepala daerah di Konsel, mengingat tahapan penyelenggaraan pemilihan belum berjalan. (a)